Sebagai anak sekolah yang membantu ibu berjualan di warung sering menyulitkanku untuk belajar. Aku dituntut untuk memulai berjualan di warung dimulai setelah ashar setelah pulang sekolah, break dari maghrib sampai isya dilanjutkan malam sampai jam setengah 10. Setiap hari begitulah aktivitas rutinku untuk membantu ibu berjualan. Akibat dari rutinitas tersebut aku terkadang merasa kesulitan untuk belajar karena memang fokusku terpecah antara jualan dan menyambi belajar di warung. Kadang aku lebih memilih untuk membuka hp dan bermain dari pada membuka buku karena menurutku warung merupaka  tempat yang kurang nyaman untuk membuka buku pelajaran.
Belakangan ini permasalahanku lumayan teratasi lewat bimbel online. Ya online tetapi bukan lewat wa via videocall melainkan melalui aplikasi yang sudah terintegrasi. Mungkin beberapa dari kalian sudah mengetahuinya, yaps benar ruang guru. Melalui programnya yang bernama ruang belajar aku merupakan salah satu pemakainya. Dari pada kalian penasaran cekidot deh gan.
Ruang belajar yang aku pakai ini didownload melalui playstore. Tinggal ketikan saja ruang guru atau bimbel online maka akan muncul ruang guru. Nah di ruang belajar ini kalian tinggal pilih kelas kalian sesuai dengan kurikulum yang berlaku di sekolah kalian, tenang aja pilihanya lengkap banget kok. Setelah itu beginilah interface ruang belajar
Dengan tampilan yang cukup menarik serta ikon ikon yang memang tidak membingungkan akan membuat kita mudah untuk mengakses pelajaranya. Untuk pelajaranya sendiri sudah cukup lengkap sesuai dengan pelajaran yang diajarkan di sekolah dan yang lebih penting lagi dalam satu cakupan pelajaran ini terdapat bab dan topik yang cukup memudahkan kita untuk belajar. Misalnya aku mau kasih contoh pelajaran fisika buat kelas 11 IPA-K13 revisi. Dalam mata pelajaran fisika ini terdapat 11 topik bahasan serta 66 misi.
Setelah video ditonton kita akan dihadapkan pada kuis yang lengkap dengan pembahasannya apakah yang kita jawab benar atau salah. Yang terakhir adalah rangkuman dimana apa yang sudah kita pelajari disediakan rangkuman baik pada setiap video maupun pada keseluruhan sub bab dalam hal ini momen gaya. Rangkuman ini berupa garis besar infografis yang menjelaskan dasar dari bab yang kita pelajari serta akan membuat kita ingat dan paham kembali materi yang kita pelajari dari video
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H