Mohon tunggu...
Roihatul jannah
Roihatul jannah Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Universitas Islam Negeri KH Achmad Siddiq Jember

Mahasiswa Universitas Islam Negeri KH Achmad Siddiq Jember

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Apa sih Hubungan antara Pendidikan dan Masyarakat?

8 September 2022   21:46 Diperbarui: 9 September 2022   01:47 7977
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Pendidikan menjadi tempat seseorang untuk menemukan potensi atau bakat yang masih terpendam dalam dirinya dan didalam pendidikan pula potensi atau bakat tersebut bisa dikembangkan. Masyarakat pun percaya bahwa dengan adanya pendidikan akan menjadi esensi tercapainya suatu tujuan kehidupan sosial yang semakin baik.

Pendidikan menjadi sebuah harapan bagi masyarakat agar generasi penerusnya memiliki pengetahuan tentang ilmu-ilmu, seperti ilmu agama, ideologi, sosial, ekonomi, pertahanan, dan keamanan. Dan ilmu-ilmu ini kelak juga bermanfaat bagi kehidupan masyarakat untuk lebih maju dan menjadikan adanya pembaruan dengan tujuan mengarahkan kepada hal yang lebih baik.

Pendidikan juga sangat mempengaruhi lingkungan sosial, karena dengan adanya pendidikan jendela dunia semakin terbuka. Informasi-informasi terbaru tentang sebuah kemajuan akan didapatkan dengan mudah. 

Pendidikan menjadikan masa depan lingkungan sosial dapat terjamin karena para generasi penerus bangsanya telah di didik untuk menjadi seseorang yang memiliki potensi dan menjadi mahir dibidangnya. Serta potensi yang dimilikinya tersebut dapat dimanfaatkan untuk kehidupan masyarakat kedepannya agar masyarakat dapat terjamin, teartur, terstruktur dan semakin maju.

Jadi, pendidikan sangatlah penting bagi kehidupan masyarakat dan pendidikan dapat berjalan dengan lancar sehingga menghasilkan Sumber Daya Manusia yang unggul maka masyarakat juga harus turut andil dalam menyukseskan jalannya sebuah pendidikan. 

Pendidikan dan masyarakat ini merupakan satu kesatuan keduanya harus saling beriringan dan saling menyongsong satu sama lain. Pendidikan lah yang menjadi sebuah pijakan pertama agar dapat melahirkan manusia-manusia yang bisa berguna bagi kehidupan dimasyarakat.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun