Mohon tunggu...
Robitul Ilmi
Robitul Ilmi Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Ingin Menangani Anak Bermasalah yang Tertutup? Coba Kelompokan Dirinya

22 April 2018   19:12 Diperbarui: 22 April 2018   19:15 931
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
school-counseling-zone.com

Setiap individu memiliki sifat dan watak yang berbeda satu sama lain. Ada yang jika kita bertanya tentang dirinya, dia akan langsung terbuka dengan kita. Namun yang sulit adalah, ketika kita bertanya tentang dirinya, dia sangat sulit untuk terbuka dengan kita. Lantas, bagaimana jika dia sedang menghadapi masalah?

Semua orang pasti memiliki masalah. Beberapa memiliki masalah yang berbeda, tapi tidak sedikit yang memiliki masalah yang sama. Untuk menghadapi dan sekaligus membantu orang tertutup yang sedang memiliki masalah, ada baiknya mengelompokkan dirinya dengan orang yang memiliki masalah yang sama atau hampir sama.

Di dalam bimbingan dan konseling, terdapat beberapa macam kelompok bimbingan. Agar tidak sampai salah pengelompokan, anda harus memahami apa saja dan bagaimana kelompok bimbingan dan konseling itu

1. Bimbingan Kelompok

Bimbingan kelompok adalah suatu cara memberikan bantuan/bimbingan kepada individu/siswa melalui kegiatan kelompok. Kelompok ini biasanya dilakukan oleh guru BK dalam kelompok ruang kelas di sekolah.

2. Konseling Kelompok

Konseling kelompok adalah upaya pembimbing/konselor dalam membantu memecahkan masalah-masalah pribadi yang dialami oleh masing-masing anggota kelompok. Dalam hal ini, konselor akan membantu masalah masing-masing individu, namun individu tersebut masih dalam kelompok yang sama.

3. Terapi Kelompok

Terapi kelompok adalah suatu upaya untuk membantu individu di dalam menyelesaikan masalahnya melalui serangkaian terapi dalam kelompok. Kelompok jenis ini biasanya dilakukan kepada orang-orang korban bencana yang mengalami trauma. Agar dapat menyelesaikan permasalahan mereka dengan cepat, dilakukan terapi kepada orang-orang yang mengalami hal seperti itu.

4. Kelompok T (Training Group)

Kelompok T (Training Group) adalah jenis yang mengacu pada kelompok dimana aktivitasnya berasal dari pengaplikasian-pengaplikasian pelatihan laboratorium. Jadi, anggotanya adalah orang-orang yang memiliki aktivitas yang sama yaitu yang masih berhubungan dengan kegiatan-kegiatan seputar laboratorium.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun