Kamis, 22 Oktober 2020 pukul 17.00 WIB s/d selesai telah berlangsung kegiatan KKN (Kuliah Kerja Nyata) yang bertemakan “Strategi menjalankan usaha baru bagi UMKM di era pandemi Covid-19” pada Toko Kedai Konco di Jl. Bulak Tinggi, Jatiwarna, Pondok Melati Bekasi.
Kegiatan ini dilaksanakan oleh Mahasiswa STMIK Nusa Mandiri yang bernama Arif Budiman Prakoso (NIM : 12170348) jurusan Teknik Informatika, dengan dosen pembimbing Sukmawati Anggraeni Putri, M.Kom. Dengan mengingat saat ini masih dalam keadaan pandemi, kegiatan KKN tetap memperhatikan protokol kesehatan.
Tema “Strategi menjalankan usaha baru bagi UMKM di era pandemi Covid-19” diambil karena saya sebagai mahasiswa melihat perkembangan UMKM yang baru memulai usaha nya dimasa pandemi ini dirasa sulit untuk melakukan penjualan dikarenakan kondisi sedang terjadi pada saat ini.
Kegiatan ini dawali dengan broadcast.ke kontak pribadi saya, agar kawan kawan saya dapat mengetahui bahwa terdapat toko kue yang mempunya menu utama yaitu kue Balok. tentu saja broadcast ini diselipkan promosi didalamnya, seperti "Halo Konco, Sebelum kembali disibukkan sama kerjaan, yuk kita manfaatin kumpul bareng keluarga dan di rumah aja. Rumpi sama keluarga juga seru lho. Dan biar makin seru, Kedai Konco kasih yang asik nih buat nemenin konco saat menikmati hari libur dan kumpul besok. Sepuluh (10) kue balkon coklat tanpa toping, dua (2) ice chocolate tanpa toping dan dua (2) ice greentea tanpa toping bisa konco nikmatin hanya dengan Rp. 50.000 saja. Gak pake mahal, tetep aman dan di rumah aja bareng keluarga. Promo ini hanya berlangsung untuk periode 7 Juni 2020 aja yah." dengan begitu orang yang melihatnya akan tertarik untuk mencoba nya.
Pemanfaatan media sosial untuk mepromosikan product toko sangat berpengaruh terhadap penjualan toko, yang awalnya hanya berfokuskan toko fisik saja. Dengan adanya media sosial untuk promosi, Foto yang bagus dan Angle yang sempurna, serta kata kata promosi di dalamnya akan membuat orang yang melihatnya tertarik untuk mencobanya.
Namun selain saya mempromosikan toko Kue dimana tempat saya melakukan Kegiatan KKN ini, saya juga menjadi pembuat kue dengan beberapa karyawan yang bekerja disana. Adapun kewajiban yang perlu diTaati oleh Karyawan dan Pengunjung Toko, yaitu dengan tetap melaksanakan Protokol kesehatan seperti menjaga jarak terhadap satu sama lain, mencuci tangan sebelum memasuki area Toko dan selalu memkai masker, terkecuali ketika hidangan sudah sampai, yang berarti waktu makan sudah tiba.
Berdasarkan hal diatas, dapat disimpulkan bahwa di era pandemi Covid-19 memang cukup berdampak bagi para pelaku bisnis UMKM. Namun, para pelaku bisnis UMKM pun harus sedia untuk mengantisipasinya agar bisnis tetap berjalan dengan baik.