Mohon tunggu...
Randy Mahendra
Randy Mahendra Mohon Tunggu... Penulis - Warga Biasa

Warga Biasa

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Apa Artinya The Nuruls Istilah yang Viral di TikTok? Ini Penjelasannya

4 Februari 2024   17:49 Diperbarui: 4 Februari 2024   17:59 703
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
The Nuruls artinya apa. (Sumber: Pixabay-Geralt)

Netizen atau warganet selalu berhasil menciptakan istilah-istilah baru di jagat dunia maya. Yang terbaru adalah istilah "The Nuruls", istilah ini sampai viral di media sosial TikTok. Lalu The Nuruls sendiri artinya apa?

Berdasarkan pengamatan penulis, istilah 'The Nuruls' digunakan para warganet untuk merundung atau bullying terhadap perempuan yang mempunyai banyak gaya.

Jika ditelusuri lebih dalam, istilah ini sebetulnya berasal dari istilah yang viral sebelumnya yaitu 'tak habis fikri dan diluar nurul'.

Istilah 'tak habis fikri dan diluar nurul' merupakan plesetan dari 'tak habis fikir' dan 'di luar nalar' yang biasanya digunakan untuk mengungkapkan rasa heran terhadap sesuatu.

Adapun Fikri dan Nurul sendiri merupakan nama yang populer di Indonesia, Fikri merupakan nama yang biasanya digunakan oleh laki-laki, sedangkan Nurul adalah nama yang biasa digunakan oleh perempuan di Indonesia.

Penjelasan Arti Istilah The Nuruls

Mengacu pada pembahasan di atas, sebetulnya makna The Nuruls tak jauh-jauh dari istilah 'tak habis fikri dan di luar nurul', yang digunakan netizen untuk menggambarkan rasa heran.

Jika 'tak habis fikri dan di luar nulur' mempunyai makna yang lebih luas, maka 'The Nuruls' lebih spesifik yaitu untuk merundung gaya perempuan yang terlalu berlebihan.

Hal senada juga diungkapkan oleh Halda Rianti di Podcast Deddy Corbuzier, ia menyebut istilah The Nuruls digunakan untuk menunjuk para perempuan yang sering nongkrong di Kopi Bajawa, Depok.

Menurutnya, The Nuruls merupakan kelompok perempuan berjilbab tapi ingin joget-joget. Mereka biasanya menghindari alkohol dan lebih memilih minum Americano.

Di sisi lain, warganet di platform X juga menjelaskan soal arti istilah The Nurusl, menurut mereka istilah ini digunakan untuk menunjuk perempuan yang makan gacoan terus naik Scoopy, nongkrong di Bajawa, makan seblak dengan outfit jaket Lilac

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun