Mohon tunggu...
Randy Mahendra
Randy Mahendra Mohon Tunggu... Penulis - Warga Biasa

Warga Biasa

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

Review Film "No Way Up" Tayang di Bioskop, Melihat Manusia antara Hidup dan Mati

3 Februari 2024   20:39 Diperbarui: 4 Februari 2024   06:38 452
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Film No Way Up. (Sumber: IMDb)

Film No Way Up adalah film bergenre thriller survival yang tayang di bioskop tanah air, pada Jumat (2/2/2024), film ini disutradari oleh Claudio Fah dan skenarionya ditulis oleh Andy Mayson.

Diketahui Claudio Fah merupakan sutradara profesional yang telah menelurkan beberapa film di antaranya Northmen: A Viking Saga (2014), Beyond Valkyrie: Dawn of the 4th Reich (2016), hingga Sniper - Ultimate Kill (2017).

Sementara Andy Mayson penulis skenario No Way Up juga tak bisa diremehkan. Ada beberapa film yang telah lahir dari tangan dinginnya seperti 10 X 10 (2018), Tina (2021), hingga Shark Bait (2022).

Adapun pemain No Way Up diperankan oleh sejumlah bintang seperti Sophie McIntosh, Phyllis Logan, Colm Meaney, Will Attenborough, James Carroll Jordan, Jeremias Amoore, Grace Nettle, Manuel Pacific, hingga David Samartin,

Sinopsis Film No Way Up

No Way Up merupakan film bergenre thriller survival atau bertahan hidup tentang para penumpang pesawat dan kru pesawat yang selamat dari kecelakaan maut.

Mulanya pesawat yang ditumpangi Ava (Sophie McIntosh), Kyle (Will Attenborough), Jade (Jeremias Amoore), Brandon (Colm Meaney), Danilo (Manuel Pacific), itu terbang menuju Los Angels.

Namun tiba-tiba pesawat mengalami kecelakaan fatal yang membuat mereka terdampar di Samudra Pasifik.

Uniknya, para tokoh yang terdampar di Samudra Pasifik ini mempunyai latar belakang yang berbeda. Di tengah itu semua, mereka harus bisa bersatu demi bertahan hidup di dunia antah berantah.

Alur cerita film ini dimulai ketika pesawat yang mereka tumpangi jatuh. Ada beberapa penumpang dan kru pesawat yang selamat. Sayangnya mereka terperangan di dalam pesawat.

Di sisi lain, pasokan udara kian menipis. Mereka harus berjuang bertahan hidup dalam keadaan yang mencekam. Di tengah ancaman yang datang dari segala arah, mereka harus bisa bersatu.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun