Mohon tunggu...
Rizqi Nanda
Rizqi Nanda Mohon Tunggu... Mahasiswa - mahasiswa

saya mahasiswa Universitas Negeri Sunan Ampel Surabaya Fakultas Ushuluddin Dan Filsafat semester 4

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Peran Ideologi Gerakan Keagamaan dalam Memperjuangkan Upaya Pluralisme dan Toleransi

24 Juni 2023   08:47 Diperbarui: 24 Juni 2023   08:48 156
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Pada dasarnya, Agama merupakan kebutuhan dasar setiap insan. Dan bentuk implementasi nilai-nilai keagamaan adalah pada aspek-aspek sosial yang menjadi tujuan utama setelah keimanan kepada Tuhan yang maha esa.

Ideologi gerakan keagamaan memiliki peran sangat penting dalam pengupayaan peningkatan sikap pluralisme dan toleransi. Di sisi lain Ideologi gerakan keagamaan memiliki dasar serta nilai-nilai spiritual yang kuat dalam kehidupan sosial. Ideologi gerakan keagamaan dapat menjadikan penganut atau pengikutnya dapat memainkan peran yang penting untuk mengacu kepada nilai-nilai sosial yang berlandaskan sikap toleransi. 

Di dalam nilai-nilai ajaran agama pasti sudah banyak sekali yang menjelaskan tentang pentingnya mengimplementasikan nilai-nilai toleransi.  Istilah pluralisme juga dapat memperkuat serta mengembangkan nilai-nilai yang ada pada masyarakat dengan cara menjunjung tinggi rasa saling menerima satu sama lain. Dengan adanya sikap toleransi menjadikan masyarakat lebih memahami nilai-nilai kebersamaan.

Dengan mendasarkan diri pada nilai-nilai toleransi. Masyarakat dapat memperkuat kebersamaan meskipun di tengah-tengah perbedaan, dan masyarakat juga dapat lebih terbuka dan mau mengakui adanya berbagai macam perbedaan. 

Dengan adanya semboyan Bhinneka Tunggal Ika di negara kesatuan kita NKRI ini secara langsung dapa membentuk kesadaran masyarakat. Bahwa bangsa kita memiliki banyak sekali keragaman agama dan budaya. Dan dengan adanya sikap toleransi ini masyarakat dapat menghindari konflik serta mewujudkan persatuan.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun