Mohon tunggu...
Rizma Purwitasari
Rizma Purwitasari Mohon Tunggu... Mahasiswa - Universitas Negeri Malang

Education is one thing no one can take away from you - Elin Nordeg

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Mahasiswa KKN UM 2023 Membantu Siswa SDN 2 Kasembon untuk Persiapan Menghadapi ANBK

25 Oktober 2023   21:25 Diperbarui: 1 November 2023   21:10 145
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) semester ganjil 2023/2024 dari Universitas Negeri Malang (UM) turut serta membantu siswa kelas 5 di SDN 2 Kasembon dalam persiapan menghadapi Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK). Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan dukungan tambahan kepada siswa dalam menghadapi ujian penting ini.

ANBK adalah ujian nasional yang memeriksa kemampuan siswa dalam literasi dan numerasi. Ujian tersebut memerlukan persiapan yang matang agar hasil ujian yang didapat juga maksimal. Oleh karena itu, mahasiswa KKN UM berinisiatif untuk membantu persiapan siswa-siswi kelas 5 SDN 2 Kasembon.

Siswa-siswi kelas 5 mengikuti kegiatan pembelajaran ANBK pada pukul 06.30 s/d 07.30 WIB setiap hari Selasa, Rabu, dan Sabtu. Kegiatan persiapan ini telah berlangsung selama dua minggu dan menghasilkan cakupan dalam berbagai aspek, yaitu pelatihan soal-soal hingga pemberian materi tambahan.

Semangat dan inisiatif yang ditunjukkan oleh mahasiswa KKN UM merupakan contoh nyata kolaborasi antara perguruan tinggi dan sekolah. Kolaborasi keduanya tersebut dapat memberikan manfaat besar bagi masyarakat setempat. Orang tua siswa juga merasa bersyukur atas upaya mahasiswa KKN UM dalam membantu anak-anak mereka menghadapi ANBK. Semoga keberhasilan ini menjadi inspirasi bagi pihak-pihak lain untuk terlibat dalam upaya-upaya yang serupa dalam meningkatkan mutu pendidikan di Indonesia.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun