Mohon tunggu...
Rizky Karo Karo
Rizky Karo Karo Mohon Tunggu... Dosen - Profil Singkat

Saya seorang pembelajar. Seorang Muda di Fakultas Hukum di Yogyakarta, enerjik, kalem namun easygoing, sedang belajar untuk menjadi advokat yang dapat membela orang miskin, dan menjunjung tinggi nilai-nilai kebenaran/keadilan.

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Sejarah Letnal Kolonel Purn TNI-AD, Koran Karo Karo (+) - Bagian 4 - Masa Kecil

2 Mei 2022   11:52 Diperbarui: 2 Mei 2022   12:01 855
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sosbud. Sumber ilustrasi: KOMPAS.com/Pesona Indonesia

  • Masa Kecil dan Sekolah
  •  

Koran Karo Karo (KKK), Letnan Kolonel TNI-AD Kehormatan Purn, lahir pada 20 Juli 1920 di Desa Kutabuluh, dahulu ibu negeri kerajaan Sibayak dan Kerajaan Urung Kutabuluh, setelah Indonesia merdeka menjadi ibu negeri Kecamatan Kutabuluh di DATI II Kabupaten Karo, Provinsi Sumatera Utara. Salah satu dari kepribadian KKK yang cukup menonjol adalah idealismenya Sebagai Pejuang 45 tetap tidak tinggi, tidak pernah surut.

KKK memiliki catatan Silsilah keluarga 4 generasi/keturunan ke masa sebelum dirinya, atau dihitung dari ayahnya.

  • Tentu Karo Karo, Ayah Tentu Karo Karo (Kakek Koran Karo Karo) bernama Ngapit Karo Karo
  • Ayah Ngapit Karo Karo (Kakek Tentu Karo Karo) bernama Gerga Karo Karo.
  • Ayah Gerga Karo Karo (Kakek Ngapit Karo Karo) bernama Tumpak Karo Karo.

Dihitung dari Tumpak Karo Karo beranakkan Gerga Karo Karo, kemudian Gerga Karo Karo beranakkan Ngapit Karo Karo mempunyai anak Tentu Karo Karo, dan dia memiliki anak Koran Karo Karo, maka Koran Karo Karo merupakan generasi ke-5. 

Pada saat naskah disusun oleh Tridah Bangun, tahun 1990-1991, Koran Karo Karo telah memiliki beberapa orang cucu dari putera puterinya. Dengan demikian, cucu Koran Karo Karo adalah Generasi ke-7.

Menurut KKK, ayah Tentu Karo Karo kawin atau berumah tangga dengan E. Sebayang, walaupun Karo Karo umumnya ber-Kalimbubu kepada keluarga Merga Perangin-angin di Kutabuluh, namun kalau namanya jodoh, seorang bisa saja berumah tangga di luar Klan Perangin-angin. Keluarga Tentu Karo Karo dan E. Sebayang memiliki 6 orang anak, 3 Pria, dan 3 Perempuan yang urutannya:

  • Talang beru Karo Karo lahir pada 1916
  • Koran Karo Karo yang lahir pada 20 Juli 1920
  • Kenek Karo Karo lahir pada 1923
  • Inget beru Karo Karo lahir pada 1926
  • Taman Beru Karo Karo lahir pada 1930
  • Paten Karo Karo lahir 1934

Selaku anak ke-2 tapi anak pertama Pria. Talang beru Karo Karo meninggal semasa bayi. Sebelum masuk sekolah, kemana saja Ayah KKK pergi, KKK selalu dibawa pergi. Perilaku sang ayah KKK demikian karena ayah KKK adalah anak tunggal. Jadi kehadiran anak laki-laki sebagai dirinya dianggap sebagai teman penghibur, pendamping, lebih dari kelak pelanjut keturunan.

BERSAMBUNG

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun