tampak dari jauh
seseorang menghadap langit sebelah utara
wajahnya dibasahi kecemasan
meski tak tahu
ia akan hancur dalam detik berikutnya
di mana wajahmu?
hentikanlah gerak tanganmu
yang tak beraturan itu
yang sering berbenturan itu
henti
gerak!
ia pun menyerah,
tetapi langit masih cerah
2023
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI
Beri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!