Mohon tunggu...
rizki surya
rizki surya Mohon Tunggu... Freelancer - menulis dan bercerita

mengalami melihat menceritakan

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Bupati Berau: Peran Istri dan Ibu Sangat Signifikan dalam Hidup Saya

1 April 2020   12:50 Diperbarui: 1 April 2020   12:48 60
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Hj. Muharram dengan istri, Hj. Sri Juniarsih saat menghadiri peringatan hari kesatuan gerak PKK | Dokpri

Perempuan memiliki peran yang besar dalam sebuah pembangunan yang berkeadilan. Banyaknya perempuan yang berkontribusi aktif dalam lembaga pemerintahan tentunya akan meningkatkan kualitas hidup perempuan.

Pemberdayaan perempuan sudah menjadi salah satu program yang dilaksanakan di berbagai daerah di Indonesia. Melalui Dinas Pemberdaayan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A), program-program ditujukan agar perempuan berdaya dalam segala bidang dan dapat berpartisipasi dalam pengambilan keputusan.

Kabupaten Berau, melalui Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPKBP3A), memiliki tujuan yang sama dalam upaya peningkatan partisipasi perempuan di berbagai bidang.

Hal itu senada dengan yang disampaikan Bupati Berau, H. Muharram, bahwa kesetaraan gender sudah terwujud di Kabupaten Berau. Hal itu dapat dilihat dari banyaknya jumlah ASN perempuan. Namun, H. Muharram menambahkan, para perempuan yang berkarir menjadi ASN tetap menjalankan perannya sebagai istri dan ibu, sambil tetap menjalannya pekerjaannya sebagai abdi negara.

Bagi H. Muharram, sosok perempuan sangat berarti bagi dirinya. Sosok perempuan yang berpengaruh secara signifikan dalam hidupnya adalah istrinya, Hj. Sri Juniarsih. Dukungan istri dan keluarga tentunya menjadi hal terpenting selama pengabdiannya menjadi Bupati Berau.


Hj. Sri Juniarsih juga memiliki jiwa pengabdian yang tinggi. Hal itu terbukti dari kontribusinya di Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) yang hingga saat ini telah memiliki banyak prestasi.

Di keluarganya, H. Muharram dan Hj. Sri Juniarsih sering berbagi peran. H. Muharram melihat sosok istri sebagai rekan untuk bertukar pikiran dan diskusi. Tanpa adanya dukungan seorang istri, H. Muharram mengaku tidak bisa berbuat banyak.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun