Mohon tunggu...
Rizki Nur Fadilah Lubis
Rizki Nur Fadilah Lubis Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Penulis

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Desa Perkebunan Dolok Sambut Kedatangan Mahasiswa KKN dengan Meriah dan Suka Cita

1 September 2024   15:13 Diperbarui: 1 September 2024   15:15 56
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
KKN 39 UINSU PERKEBUNAN DOLOK

Warga Desa Perkebunan dolok menyambut kedatangan mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) dari Universitas Islam Negeri Sumatera Utara dengan penuh antusias pada Kamis, 25 Juli 2024. Acara penyambutan yang berlangsung di Balai Desa ini dihadiri oleh perangkat desa, tokoh masyarakat, dan warga setempat.


Dalam sambutannya, Kepala Desa  Buk Nurakhriani mengungkapkan rasa terima kasih dan apresiasi atas kehadiran para mahasiswa yang siap memberikan kontribusi nyata bagi desa selama beberapa minggu ke depan. "Kami berharap kehadiran adik-adik mahasiswa ini dapat memberikan dampak positif bagi pembangunan desa kami," ujarnya.

Mahasiswa KKN yang berjumlah 27 orang ini akan melaksanakan berbagai program, seperti pemberdayaan masyarakat, edukasi lingkungan, dan kegiatan sosial lainnya yang diharapkan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat desa.

Koordinator mahasiswa KKN, Fachrul Hanafi Harahap, menyatakan bahwa mereka siap bekerja sama dengan warga desa untuk merealisasikan program-program yang telah direncanakan. "Kami sangat bersemangat untuk belajar dari masyarakat dan turut serta membangun desa ini menjadi lebih baik," katanya.

KKN 39 UINSU PERKEBUNAN DOLOK
KKN 39 UINSU PERKEBUNAN DOLOK

Acara penyambutan ini diakhiri dengan sesi ramah tamah antara mahasiswa KKN dan warga desa, diiringi dengan hiburan seni tradisional yang menambah keakraban dan kehangatan suasana.

Dengan penyambutan yang meriah ini, diharapkan sinergi antara mahasiswa KKN dan warga desa akan terjalin dengan baik demi kemajuan Desa Perkebunan Dolok 

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun