Mohon tunggu...
Rizka Edmanda
Rizka Edmanda Mohon Tunggu... Freelancer - Freelance Writer - Mom Blogger - Soon To Be Notary

www.rizkaedmanda.com

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Menjadi Ibu yang Menginspirasi, Menjadi Ibu sebagai Sumber Energi

13 Agustus 2018   16:07 Diperbarui: 13 Agustus 2018   16:47 532
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Menjalani Peran Sebagai Ibu, Memberikan Sebuah Energi Baru

Gerakan kecil dan sederhana tapi istiqomah saya lakukan. Gerakan itu bernama gerakan "dukung ibu baru", lewat media sosial, blog atau portal media online saya rutin menyebarkan pesan-pesan dan tulisan tentang dunia keibuan. Saya ingin Mengajak para ibu untuk lebih bangga dengan perannya, agar dapat mendidik anak dan merawat keluarga dengan sepenuh hati, lebih cekatan mengelola rumah tangga, mandiri secara finansial bahkan dapat bermanfaat bagi sesama.

Menjadi Ibu yang Menginspirasi, Menjadi Ibu yang Menebar Energi Kebaikan

Saya bersyukur, sebab peran baru yang saya jalani ini menjadi sebuah energi baru yang membawa begitu banyak kebaikan dalam hidup saya. Sebab bagi saya, Seorang ibu yang menjalani peran dengan penuh penghayatan dan kebanggaan, serta mampu menginspirasi ibu-ibu lain dalam suatu kebaikan, adalah salah satu wujud nyata energi baik dalam kehidupan. Setiap hal kecil yang ia jalani dan ia tularkan akan menjadi sebuah proses distribusi kebaikan yang akan terus berkelanjutan, dimana proses ini akan menjadi gerbang awal terjadinya sebuah perubahan besar yang massal. 

Percayalah, bila hal ini terus dilakukan maka seorang ibu tak sekedar hanya akan melahirkan seorang  anak, ia akan melahirkan pemimpin-pemimpin baru yang lebih adil, jujur dan bertanggung jawab, Ia akan melahirkan rakyat-rakyat yang lebih dan taat, ia akan melahirkan masyarakat dunia di masa depan yang jauh lebih produktif dan lebih hebat, ia akan berkontribusi membangun Negeri yang lebih bermartabat bahkan ia akan menjadi pahlawan bagi bumi yang lebih nyaman dan hangat.

Maka teruntuk perempuan-perempuan Indonesia teruslah menginspirasi, sebar kebaikan dari hal-hal yang paling kecil dan sederhana, mulai perubahan baik dari hal sekecil apapun yang kita bisa. Sebab bukan tidak mungkin, kita dapat membangun peradaban baru yang lebih baik dari dalam rumah.

Ibu adalah arsitek peradaban. Jika Ibu baik, maka peradaban akan baik.
Ibu adalah arsitek peradaban. Jika Ibu baik, maka peradaban akan baik.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun