Mohon tunggu...
Rizka Afifah
Rizka Afifah Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswi

UNIVERSITAS TIDAR MAGELANG

Selanjutnya

Tutup

Kebijakan

Bagaimana Peran Asta Gatra sebagai Unsur Ketahanan Nasional Bangsa Indonesia Saat Ini?

6 Juni 2021   15:56 Diperbarui: 6 Juni 2021   17:14 26916
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Kondisi kehidupan nasional yang harus diwujudkan merupakan pengertian dari ketahanan nasional. Kondisi tersebut harus terus diusahakan sejak dini, dibina dan bisa dimulai dari pribadi, keluarga, lingkungan, daerah, dan nasional. Kondisi tersebut dilakukan sebagai perwujudan berdasar pemikiran geostrategi berupa konsepsi yang dirancang dan dirumuskan dengan memperhatikan kondisi bangsa dan konstelasi geografi Indonesia sebagai proses berkelanjutan. Konsep inilah yang disebut ketahanan nasional (Soemarsono dkk, 2001: 106).

Ketahanan Nasional Indonesia dalam konsepsinya, menetapkan sejumlah unsur atau faktor yang diistilahkan sebagai gatra. Asta Gatra disebut sebagai Gatra ketahanan nasional yang terdiri atas Tri Gatra dan Panca Gatra.

Tiga aspek kehidupan alamiah, yaitu Gatra letak dan kedudukan geografi, Gatra keadaan dan kekayaan alam, serta Gatra keadaan dan kemampuan penduduk. Aspek kehidupan sosial sendiri terdiri atas Gatra ideologi, Gatra ekonomi, Gatra sosial budaya, Gatra politik, dan Gatra pertahanan dan keamanan.

Penjelasan Mengenai Gatra

Salah satu unsur penentu kekuatan nasional negara adalah Gatra letak geografi atau wilayah. Hal yang terkait dengan wilayah negara meliputia. Negara pantai, negara kepulauan atau negara kontinental merupakan bentuk wilayah negara

b. Luas suatu wilayah negara bersifat relatif. Ada negara yang memiliki wilayah luas dan negara dengan wilayah yang sempit

c. Posisi geografis, astronomis, dan geologis negara

d. Daya dukung wilayah negara

 
Indonesia memiliki berbagai macam keanekaragaman yang sangat variatif. Terdapat berbagai ancaman yang dapat mengancam kedaulatan negara baik dari dalam maupun luar, dibalik kekayaan sumber daya alam serta budayanya. Dengan kemampuan untuk mengelola sumber daya agar tidak menimbulkan perselisihan tetapi tetap konstruktif dan stabil dalam pembangunan, merupakan salah satu bentuk perwujudan yang dapat dilakukan oleh Gatra politik. Rasa aman serta memperkokoh persatuan dan kesatuan nasional, sehingga pada gilirannya akan memantapkan ketahanan nasional suatu bangsa dapat terwujud atas kestabilan politik.

Di era Global saat ini, salah satu yang menjadi kekuatan nasional negara adalah ekonomi yang dijalankan oleh suatu negara. Ekonomi memiliki andil dalam upaya pemberian dan penyaluran kebutuhan warga negara. dalam rangka mendukung kekuatan ekonomi bangsanya, setiap negara memiliki sistem ekonomi tersendiri.

Salah satu fungsi pemerintahan negara adalah unsur pertahanan keamanan negara. Sebagai bentuk dan realisasi dari hak serta kewajiban warga negara dalam membela negara, suatu negara dapat melibatkan rakyatnya dalam upaya pertahanan negara. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kebijakan Selengkapnya
Lihat Kebijakan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun