Menjadi seorang entrepreneur atau wirausahawan bukan hanya mimpi satu atau dua orang, di zaman yang serba modern dan digital saat ini. Entrepreneur menjadi mimpi mayoritas individu yang tentunya ingin menciptakan perubahan yang berinovasi bagi diri sendiri hingga orang banyak. Bahkan beberapa sumber mengatakan bahwa entrepreneur telah menjadi pendorong utama pertumbuhan ekonomi hingga kemajuan sosial di seluruh dunia. Bagaimana tidak? informasi dalam tiap aspeknya juga sudah dapat diakses dengan cepat.
Namun tentunya, dalam menjadi seorang entrepreneur tidak serta merta hanya mengandalkan perkembangan teknologi yang ada. Diperlukan adanya kreativitas sebagai seorang entrepreneur dalam fondasi utamanya. Kreativitas di sini salah satunya bagaimana melihat peluang di tengah tantangan yang ada atau bagaimana melihat peluang dari apa yang sedang booming di masyarakat.
 Kreativitas di sini sangat penting dalam kegiatan entrepreneur, juga terutama dalam melihat hambatan yang ada, serta untuk menemukan solusi yang unik dari hambatan tersebut.
Perlu diperhatikan bahwa dalam melakukan kegiatan entrepreneur pastinya terdapat resiko. Resiko di sini melibatkan banyak hal, dimulai dari ketakutan diri sendiri, kekurangan modal awal, reputasi yang belum baik membuat brand masih sepi peminat, dan banyak lainnya yang perlu diperhitungkan. Entrepreneur harus siap menghadapi tiap ketidakpastian atau kemungkinan kegagalan.
Tetapi perlu diingat, bahwa dalam tiap prosesnya jika tetap bertahan disitulah kepemimpinan atau jiwa entrepreneur terbentuk. Entrepreneur yang sukses, tentunya perlu melewati berbagai proses dalam pengambilan keputusan secara cermat, yang pastinya sebelum itu telah mendapat pengalaman dari tiap resiko yang dihadapi sebelumnya.
Membahas lebih dalam tentang kunci kesuksesan seorang entrepreneur mampu memahami dan menekuni kebutuhan pelanggan, dengan cara yang lebih tepat dan lebih baik ketimbang dari pesaingnya. Seorang entrepreneur harus dapat membentuk kepercayaan bagi para pelanggannya, ini dimaksudkan untuk membangun citra yang baik, serta pelanggan dapat terus bertahan.Â
Hubungan yang di bangun bukan hanya dengan pelanggan tetapi juga dengan pasar, perlu untuk membangun kepercayaan yang tidak ternilai dengan pasar karena tentunya ini akan sangat berguna bagi entrepreneur itu sendiri.
Perlunya memiliki sikap beradaptasi yang baik, karena ini akan sangat menentukan berhasil atau tidaknya usaha di lingkungan tersebut. Sikap beradaptasi yang baik selain bisa menarik umpan balik pelanggan, dapat juga meningkatkan produk atau layanan, serta dapat mempertahankan keunggulan kompetitif.
Hal lain lagi yang perlu diperhatikan, yakni menciptakan kemitraan yang kuat di era digital saat ini. Lakukan kolaborasi dengan pemangku kepentingan yang ada, tidak hanya mereka juga para mitra bisnis sangat menguntungkan seorang entrepreneur. Bangun kemitraan dengan berbagai komunitas yang ada. Komunitas dapat membantu entrepreneur dalam membuka berbagai peluang yang ada, sumber daya tambahan juga menjadi mudah didapatkan, serta terkait dukungan juga menjadi dominan banyak. Menciptakan kemitraan yang kuat akan membuat tujuan entrepreneur dapat lebih cepat digapai dengan langkah yang lebih efektif.
Bentuklah jiwa menejerial yang baik. Menjadi seorang yang matang dan sistematis dalam tiap prosesnya  tidaklah dapat dibentuk dalam waktu sehari saja. Seorang yang memiliki keahlian mengatur tiap  jadwal, tentunya dulu perlu belajar dari awal. Begitupun dengan seorang entrepreneur, membutuhkan banyak latihan di lapangan. Sehingga membentuk sikap ini dapat dimulai dengan terus berlatih dan berlatih, jangan berhenti sebesar apapun resiko atau hambatan yang ada.
Belajar dari pengalaman orang lain. Untuk menjadi seorang entrepreneur, selain membentuk kepribadian diri, juga perlu untuk melihat dari pengalaman orang lain. Hal ini dikarenakan dari pengalaman tersebut ada hal yang dapat dijadikan sebagai motivasi dan pemecah masalah usaha pribadi. Ada motivasi yang mengatakan pengalaman adalah jawaban suatu persoalan, karena dari pengalaman bisa melihat kesalahan apa yang perlu dihindari dan ide baru apa yang dapat digunakan untuk dijadikan sebagai solusi.