Ke-12 Zodiak yang kita kenal tidak hanya sekedar hanya terdiri dari karakteristik dan sifat independen yang (menurut orang lain) saling tidak berkaitan, ternyata berdasarkan hasil survey dan riset yang membuktikan bahwa adanya keterkaitan dalam empat lingukp elemen yang berbeda-beda, dengan tiga zodiak dalam satu elemen sebagai rangkumannya. Berikut akan dijelaskan lebih rinci dan detail terkait fakta ini, artikel ini merupakan penjelasan tambahan di luar dari cerita Penelurusan Cinta Syailendra Benara dengan 12 Zodiak tersebut.
Ben memulai penelusuran akan cinta nya yang dihubungkan dengan karakteristik dan sifat dari ke-12 zodiak dimulai sejak tahun 2014 lalu hingga saat ini dan seterusnya. Seperti yang telah disebutkan di awal cerita, Ben merupakan pribadi yang tidak mengerti bahkan peduli dengan ilmu astrology atau zodiak semasa kuliahnya, namun kegemaran akan isu sosial yang dimiliki nya membuat dirinya menjadi sangat tertarik dalam menelusuri kehidupan sosial melalui perspektif karakteristik dan sifat yang dimiliki setiap orang. Pada artikel kali ini, yang akan dijelaskan adalah keterkaitan dari ketiga zodiak dalam satu unsur elemen Udara, yaitu Aquarius, Gemini, dan Libra. Banyak orang-orang yang memiliki perspektif akan fakta kejelasan dari kecocokan yang sangat jelas terlihat dari ketiga zodiak dalam satu elemen ini, ya, dapat disampaikan melalui artikel ini bahwa kecocokan pun benar adanya terjadi dalam kehidupan zodiak tersebut berdasarkan survey dan riset, serta penelitian dari apa yang saya lakukan selama dua tahun ini.
Elemen Udara. Sesuai dengan jenis dari unsur yang kita ketahui dari alam bahwa udara merupakan unsur yang bebas, dinamis, unpredictable, dan lepas. Ketiga zodiak dalam unsur ini benar memiliki kemiripan karakteristik dan sifat sehingga mereka sangat cocok dalam urusan percintaan dan pertemanan. Ketiga zodiak ini merupakan pribadi-pribadi yang easy going, dapat dan dengan sangat mudah beradaptasi di segala macam keadaan, situasi, dan kondisi. Zodiak-zodiak dalam unsur elemen udara ini merupakan orang-orang yang menjadi pilihan tepat jika ingin diajak untuk berteman lama, bercanda, ngobrol, baik itu ngobrol untuk membicarakan hal serius, maupun yang tidak serius, dengan dapat dipastikan orang-orang dengan karakteristik dan sifat dari masing-masing zodiak dalam unsur elemen udara ini sangat humoris dan terkenal dapat membuat orang lain nyaman dengan perilaku dan sifat friendly nya.Â
Kehidupan yang dinamis tidak mempengaruhi ketiga zodiak ini untuk stuck atau stagnan tetap berada pada zona nyamannya, itu merupakan pernyataan yang sangat salah. #Aquarius, #Gemini, dan #Libra merupakan zodiak yang unpredicatble, terutama #Aquarius, sangat penyayang serta perhatian, namun tidak luput dari sifatnya yang sangat cuek terhadap apapun, that is why, orang-orang dengan zodiak ini menjalankan hidup tanpa menghiraukan apa yang jadi perspektif orang lain atau publik terhadap dirinya. Lepas dari karakter zodiak-zodiak ini yang bersifat easy going dan friendly, banyak sekali penelitian yang menyatakan bahwa #Aquarius, #Gemini, dan #Libra adalah zodiak-zodiak yang berkesan sombong jika baru pertama kali kenal, melalui pengalaman pribadi saya secara langsung. Pernyataan tersebut betul dan akurat, rata-rata (tidak semua zodiak di dalam unsur elemen ini) yang dapat ngobrol dan akrab secara langsung dengan orang yang baru pertama kali kenal, biasanya mereka akan menilai terlebih dahulu dari percakapan yang singkat dan tidak penting (basa-basi) di bagian awal, menilai apakah orangnya asik untuk diajak get along atau tidak, kedinamisan akan karakteristik dan sifat yang dimiliki ketiga zodiak ini mengimplikasikan perspektif akan pribadi mereka masing-masing yang berujung ke penilaian / judgment secara sepihak di awal setelah mereka melakukan percakapan, atau bahkan, kasarnya, prinsip mereka lebih tertuju kepada "Kalo lo asik walaupun kita baru kenal 2 menit, ya gue bisa lebih asik dari lo, kalo lo udah sok cool di bagian awal, ya gue diem". Kejadian ini sangat sering terjadi pada saya sampai banyak sekali teman-teman saya yang menyebutkan pernyataan seperti "Gila ya, gue baru kenal sama lo 5 menit lalu tapi udah kaya kenal 2 tahun asli deh Ben", dapat disimpulkan dan dikaitkan dari karakteristik dan sifat dinamis nya unsur elemen udara ini.
Jika kalian ingin bertemu orang-orang yang suka terhadap rincian, angka, serta fakta dan logika, #Aquarius, #Gemini, dan #Libra merupakan sosok pribadi yang sangat menjunjung tinggi akan hal-hal tersebut. Mereka adalah komunikator alami dan terbaik dalam suatu perkumpulan, organisasi, pertemanan, apapun yang berhubungan dengan kehidupan sosial, sehingga mereka membangun hubungan yang langgeng. Ibarat angin / udara yang bebas dan lepas, kalian tidak dapat (EXCLAMATION POINT) mendesak, mengatur, serta push ketiga zodiak ini, kenapa demikian? Karena berhubungan dengan apa yang saya ucapkan terkait rinci dan karakter nya yang easy going, ketiga zodiak ini tidak suka jika dikekang, mereka bebas lepas berjalan kemanapun yang mereka inginkan layaknya udara pada umumnya, so how to make people within this air element love you? set them free. Karakteristik dan sifatnya sebagai seorang pemikir membuat segala hal dipikirkan secara rinci dan matang, terutama jika ingin melakukan sesuatu dan bahkan dari apa yang ingin dicapainya.Â
Orang-orang dengan zodiak inilah yang mendefinisikan apa arti sesungguhnya dari sikap tulus, perhatian lebih, dan sayangnya yang selalu berimplikasi akan kesetiaan dalam jangka waktu yang lama terhadap orang yang disayanginya, walaupun, ada sisi negatif yang sangat berbahaya dari orang-orang dalam ketiga zodiak ini, yaitu... karakter dan sifatnya yang flirtatious, bahkan sangat flirtatious (LOL).  Lalu jika dikaitkan antara pernyataan "Setia" di atas dengan flirtatious tersebut, dapat dipastikan Anda bingung kan? (Korelasi dari sifat ini akan dijelaskan secara lanjut dalam cerita Syailendra Benara di artikel Zodiac Stories mingguan dalam blog ini.)
Kemudian kecocokan dari ketiga zodiak dalam satu unsur elemen udara ini terlihat dari bagaimana mereka menyikapi karakteristik dan sifat dari keadaan yang dihadapi masing-masing pihak, #Aquarius sangat cocok dengan #Gemini, #Aquarius sangat amat cocok dengan #Libra, dan #Gemini cocok dengan #Libra. Secara dasar, ketiga zodiak ini saling mengenal dan tahu serta mengerti karakter dan sifat nya masing-masing, karena kemiripan dan kecocokannya tersebut. Mereka yang sama-sama easy going, friendly, perhatian dan sangat cuek secara bersamaan, dan hal-hal lain menjadi hubungan faktor pendukung kecocokan dari ketiga zodiak ini, namun, menurut pengalaman Ben secara langsung (yang nantinya karakteristik dan sifat-sifat dari masing-masing zodiak dalam satu unsur elemen udara ini akan dijelaskan dalam lanjutan cerita Syailendra Benara) kecocokan yang mereka jalani tidak semata-mata karena unsur elemen udara ini, bahkan bisa dibilang #Gemini tidak terlalu cocok dengan #Libra untuk urusan percintaan, jika kondisi keduanya belum bisa saling menurunkan gengsi.Â
#Aquarius adalah sosok yang (secara general) lebih mementingkan pribadinya terlebih dahulu daripada orang lain, begitupun dengan #Gemini, dan lain hal dengan #Libra yang lebih mementingkan orang lain terlebih dahulu dibandingkan dirinya (namun jika keadaan yang dibutuhkan oleh pribadi #Libra menjadi prioritas yang ingin dicapainya, #Libra menjadi sosok yang lebih angkuh dari kedua zodiak tersebut), keadaan ini lah yang terkadang menjadikan hubungan lebih dinamis dan DRAMA, YES, all I can say that these signs of zodiac are well-known as a very... very dramatic people, maka jika dikaitkan dengan cross-matched dari kecocokan zodiak-zodiak ini adalah dengan unsur elemen Api, yaitu zodiak #Aries, #Leo, dan #Sagitarius. Karakteristik dan sifat DRAMA nya elemen udara ini yang tidak bisa diberikan toleransi lebih oleh elemen api tersebut. Menurut penelusuran Ben, zodiak-zodiak dalam elemen ini sangat lebih cocok dibandingkan dengan ketiga zodiak dalam unsur elemen udara itu sendiri, namun perlu diingat, ketiga zodiak dari unsur elemen api ini merupakan zodiak-zodiak yang menjadi titik lemahnya zodiak-zodiak dalam unsur elemen udara, kecocokan dari cross-matched situasi ini berdasarkan bagaimana kelebihan menutupi kekurangan, dan bagaimana power yang menutupi kelemahan. Bicara soal kecocokan, walaupun situasi cross-matched antara unsur elemen udara dengan api ini cocok, tetap tidak dapat bermain dengan nurani yang tulus karena orang-orang dalam unsur elemen api lebih mengutamakan gengsi dan emosi yang lebih tinggi dibandingkan zodiak-zodiak dalam unsur elemen udara. Analogi nya seperti, udara yang lepas bebas meniup api yang sedang berkobar dan bahkan akan menjadi besar api nya dibuat oleh si udara, ketiga zodiak udara yang disayangi dan dicintai oleh ketiga zodiak dalam unsur elemen api menjadi padam apinya jika drama dalam karakteristik dan sifat dari ketiga unsur elemen udara muncul. Got it?
#Aquarius adalah #Sagitarius, #Gemini adalah #Aries, dan #Libra adalah #Leo dalam kasus situasi cross-matched lingkup unsur elemen api tersebut.Â
Penjelasan lebih detail terkait cerita dari situasi cross-matched serta masing-masing karakteristik dan sifat dari zodiak #Aries, #Leo, dan #Sagitarius akan dijelaskan dan diceritakan lebih rinci dalam cerita Syailendra Benara, dan penjelasan lebih lanjut terkait situasi cross-matched kedua unsur elemen ini akan dijelaskan pada seri (2) dari judul ini. Stay tune!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H