Mohon tunggu...
Rivaldi Cahya Nugraha
Rivaldi Cahya Nugraha Mohon Tunggu... Mahasiswa - Universitas Negeri Semarang

Salam Olahraga

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Sambut HUT RI, Masyarakat Dusun Beji Gelar Kerja Bakti Massal bersama Mahasiswa Unnes Giat 5

8 Agustus 2023   18:15 Diperbarui: 8 Agustus 2023   18:23 223
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kerja bakti merupakan salah satu kebudayaan yang menjadi identitas masyarakat desa. Dalam kegiatan ini biasanya dilakukan oleh masyarakat sekitar secara bersama-sama. Kerja bakti penting dilakukan untuk memenuhi kebutuhan banyak orang baik seperti perbaikan fasilitas publik maupun kebersihan lingkungan sekitar. Kegiatan memiliki tujuan untuk membuat suatu pekerjaan lebih ringan, meningkatkan kekompakkan antar warga, mempererat tali silaturahmi serta menumbuhkan rasa peduli dan kebersamaan antar sesama warga.

Dalam rangka menyambut HUT Kemerdekaan RI Ke-78, seluruh masyarakat Desa Semen mengadakan kerja bakti massal bersama-sama. Salah satunya, masyarakat Dusun Beji juga ikut serta mengadakan kerja bakti massal bersama Mahasiswa Unnes Giat 5. Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 6 Agustus 2023 mulai pukul 07.00 WIB. Dimulai dengan Ibu-Ibu menyapu sampah diseluruh lingkungan dusun, sedangkan Bapak-Bapak membersihkan rumput dan tanaman liar kemudian dilanjutkan menebang pohon pisang, pohon kelapa dan bambu yang menutupi sepanjang jalan.

“Alhamdulillah antusias dan semangat masyarakat Dusun Beji yang tinggi dalam menyambut HUT RI Ke-78. Saya mewakili masyarakat Dusun Beji sangat berterima kasih kepada Mahasiswa Unnes Giat 5 yang juga ikut berpartisipasi dalam kegiatan ini” Ujar Nurul Arifin selaku Ketua Karang Taruna Dusun Beji.

Dengan adanya kegiatan kerja bakti diharapkan menjadi perhatian masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan. Karena dapat berpengaruh terhadap keindahan, kenyamanan serta keasrian lingkungan di Dusun Beji.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun