BBGP Jatim - Gelar Pengumuman 5 Besar Jambore GTK Hebat 2024 JatimÂ
Dalam rangka menggerakkan ekosistem pendidikan yang lebih baik secara berkelanjutan demi kemajuan pendidikan Indonesia, Kemendikbudristek membuat program Jambore GTK Hebat 2024. Diharapkan dengan adanya program ini, para pendidik terus belajar, berkarya, berbagi dan berkolaborasi  dengan para pendidik hebat si Indonesia.
Dalam rangkaian kegiatan Jambore GTK Hebat ini, BBGP Provinsi Jawa Timur sudah melakukan tahap seleksi terhadap para peserta baik kategori Inovatif maupun Dedikatif. Tanggal 2 November, BBGP Jatim sudah mengeluarkan pengumuman 5 Besar Jambore GTK Hebat. Selanjutnya mereka akan diundang untuk mengikuti Gelar Wicara.
Gelar wicara akan dilaksanakan pada tanggal 6-9 November di Hotel Singhasari Batu. Dalam gelar wicara ini, peserta dari tenaga pendidik dan tenaga kependidikan diberikan waktu untuk mempresentasikan hasil karyanya. Â Tahap ini digunakan untuk mendapatkan yang terbaik dari masing-masing kategori untuk melanjutkan tahap seleksi nasional.
Selamat kepada seluruh peserta Jambore GTK Hebat di Provinsi Jatim yang sudah lolos di tahap 5 Besar. Semoga menjadi yang terbaik dan menjadi teladan bagi GTK se-Indonesia. Semangat dan Sukses.
https://bit.ly/5besarjamboregtkjatim2024
link info 5 Besar Jambore GTK Hebat Jatim.
Salam GTK Hebat Indonesia
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H