[caption caption="Menara Pisa (Sumber Foto : forums.merdeka.com)"][/caption]Kamu tau Menara Pisa kaaan? Itu loh Menara yang miring di Kota Pisa, Itali. Karena Kemiringannya Menara Pisa ini masuk salah satu Keajaiban Dunia loh…Bay the way apa sih yang bikin Menara Pisa Miring? Mau tau? Yuk kita simak di bawah ini.
Menara Pisa adalah bangunan ke-3 dari Campo Dei Miracoli atau Lapangan Pelangi di Kota Pisa yang juga merupakan sebagai lonceng bagi Kathederal. Menara Pisa melalui proses pembangunan yang cukup lama yakni sekitar 200 tahun. Di mulai tanggal 9 Agustus 1173 dan selesai tahun 1350. Menara Pisa mulai terlihat miring pada saat pembangunan lantai ke-3 yaitu tahun 1178. Penyebabnya yaitu pondasi Menara Pisa yang amblas hingga 3 meter karena bahan bangunan yang berat dan kondisi tanah yang tidak stabil.
Selama 200 tahun masa pembangunan Menara Pisa dilakukan dengan 3 tahap pembangunan, Tahap pertama bisa berhasil sampai 3 tingkat tapi pembangunan saat tahun ke-5 terpaksa di hentikan di karenakan bangunan menara sudah terlihat mulai miring. Akhirnya pembangunan Menara Pisa benar – benar off selama 100 tahun.
Sekitar tahun 1272, ketinggian menara ini di tambah lagi hingga menjadi 4 lantai. Pada pembangunan ke-4 ini di lakukan dengan berlawanan arah dengan harapan agar menara bisa kembali tegak lagi seperti sediakala, namun sayang pembangunan harus di hentikan lagi. Hingga 80 tahun kemudian yaitu pada tahun 1360 pembangunan kembali di lanjutkan dan pada pembangunan tahap akhirnya di bangunlah sebuah ruangan lonceng yang berada di puncak Menara Pisa. Karena kondisi tanahnya yang tidak stabil dan lunak ini jadi usaha apa pun yang di lakukan Menara Pisa akan tetap miring.
Namun sampai saat ini penelitian mengenai kemiringan Menara Pisa masih di lakukan dan berbagai perbaikan Menara Pisa pun selalu di lakukan, seperti misalnya mengganti penopang Menara Pisa yang sebelumnya menggunakan batu konglomerat berumur 150 dengan balok serta beton yang di tahan menggunakan kabel baja. Lalu sekitar pada tahun 1999 di lakukan perbaikan final untuk menstabilkan bangunan menara tersebut dengan melakukan penggalian serta pemindahan tanah di bawah fondasi Menara Pisa dengan harapan untuk memaksa menara menjadi lebih rendah sehingga akan mengurangi kemiringannya. Usut punya usut katanya nih dari beberapa para ahli, Menara Pisa akan dapat bertahan sampai dua hingga tiga abad lagi, Hmmmm keren juga yaa….
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H