ORMAS ANARKIS
Memukul tanpa rasa belas kasihan dan tak berprikemanusiaan
Berdalih untuk menciptakan kedamaian namun meninggalkan lubang keprihatinan
Tanpa toleransi bertindak main hakim sendiri dan berujung pengerusakan
Yang hanya menyisahkan kehancuran dan kesedihan yang tak berkesudahan
Negeri ini seakan kehilangan hukum untuk bertindak tegas
Hanya bisa mengeluarkan pernyataan tanpa tindakan yang jelas
Hingga membuat komplotan mereka merasa hebat bagai penguasa rimba
Menebar kekacauan dan bebas bertindak tanpa rasa gentar dan semaunya
Mengapa kita semakin susah menemukan kedamaian di negeri ini
Mengapa kita semakin sulit menemukan kerukunan di negeri ini
Semua tindakan berujung anarkis, yang membuat hati semakin miris
Hingga Ibu Pertiwi kembali harus bersedih dan menangis
Sampai kapan kita hidup di bawah kekacauan dan kekerasan
Yang hanya menambah tangisan dan deretan korban
Hidup damai yang diimpikan hanya tinggal sebuah angan
Jika kita hanya mengandalkan emosi dan kemarahan di setiap tindakan
Kita semua bersaudara tapi kenapa kita saling menghancurkan
Kita semua berteman tapi kenapa kita saling menjatuhkan
Apa tanggung jawab kita kepada para pahlawan yang telah memberikan kemerdekaan
Akankah kita membawa negeri ini ke ambang pintu kehancuran
Ataukah membawa negeri ini menuju kemajuan
Jawabannya ada di tangan kita, mari berbenah sebelum kita binasa
Pematangsiantar, di atas ranjangku (23072013, 00.15’.19”)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H