Mohon tunggu...
Red Rose
Red Rose Mohon Tunggu... -

just an ordinary girl interest in sunset...

Selanjutnya

Tutup

Puisi

Retorika (refleksi hidup dan mati )

16 Oktober 2010   08:40 Diperbarui: 26 Juni 2015   12:23 91
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Puisi. Sumber ilustrasi: PEXELS/icon0.com

Apa yg berharga bagimu???

Ketika waktu tak mampu

Menarik jiwamu bergerak maju

Dan nafasmu pun tak bisa tertahan

Mengumpulkan oksigen sampai ke otak

Hingga tubuhmu takkan pernah sadar

Siapa namamu sendiri

Apa yg berharga bagimu??

Saat detak jantungmu terhentak

Dan tak kan pernah kembali berdetak

Meskipun beribu hentakan tangan

Memaksanya untuk berdenyut

Tapi detak jantung itu tak kan bisa kembali

Apa yang berharga bagimu???

Jika engkau harus memilih disaat kematian menjemputmu

Tak perlu sebuah jawaban

Tak kan pernah ada pilihan…..

Ketika engkau tak mampu bernafas

Ketika engkau tak punya detak jantung

Pun saat nyawamu terlepas dari raga dan mati…

Apa yg berharga bagimu????

Saat engkau memiliki hidup ini…

Saat engkau mampu menikmati udara pagi

Saat engkau mampu berjalan dan berlari

Saat engkau menyadari bahwa engkau

Ternyata sangat berharga sebagai ciptaanNYA

Pilihan ada ketika engkau punya kehidupan

Sebelum terlambat,

Apa yg berharga bagimu????

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun