Mohon tunggu...
Moch Risqi Graha
Moch Risqi Graha Mohon Tunggu... Mahasiswa -

Mahasiswa Teknik Geologi, Institut Teknologi Bandung.

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Artikel Utama

Kedung Tumpang, Jajaran Kolam Alami di Tepi Samudera Hindia

12 Maret 2017   01:47 Diperbarui: 12 Maret 2017   18:01 1072
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kolam-kolam alami di Kedung Tumpang

Tak banyak diketahui, kawasan Jawa Timur bagian selatan menyimpan banyak wisata alam yang masih sangat alami. Berbatasan langsung dengan Samudra Hindia, kawasan selatan ini menawarkan pantai-pantai indah dengan deburan ombak yang besar dan hamparan birunya samudra di sekelilingnya. Salah satu yang menarik dengan keunikannya dibanding pantai lainnya adalah kawasan Kedung Tumpang yang menawarkan kolam-kolam alaminya di pinggir samudra secara langsung.

Kedung Tumpang sebagai tempat wisata yang masih alami dan belum banyak tersentuh pembangunan ini terbentuk oleh tebing-tebing yang secara alami membentuk kolam-kolam alami diatasnya.

Kolam ini terisi oleh air laut yang jernih dengan hantaman ombak-ombak besar yang secara periodik memberikan tampilan yang menarik pada tempat ini. Secara berkala, buih-buih ombak akan nampak di kolam dengan tampilan warna putih berpadu pada dasar batuan berwarna coklat keemasan dengan dikelilingi lumut-lumut alami berwarna hijau dipadankan dengan hamparan biru dari samudra di sekelilingnya.

Tak kalah menariknya, bentukan gua-gua kecil dan batuan-batuan yang menjulang tinggi juga melengkapi suasana alam di kawasan ini. Morfologi yang  unik pada kawasan ini secara geologi merupakan hasil pelarutan alami batugamping pada daerah tersebut. Bagi penikmat fotografi alam, kawasan ini sangat cocok karena  menyuguhkan bentang alam yang indah untuk dipotret.

Ombak Samudra Hindia menghantam tebing batugamping
Ombak Samudra Hindia menghantam tebing batugamping
Kedung tumpang sendiri terletak di bagian selatan Jawa Timur, tepatnya berada di Kabupaten Tulungagung. Untuk mencapainya dapat ditempuh sekitar empat jam dari Surabaya. Dari pusat kota, Kedung tumpang dapat ditempuh kurang lebih 1,5 jam menuju desa Pucanglaban, yaitu lokasi Kedung Tumpang di bagian tenggara pusat kota. Bagi anda yang menggunakan mobil menuju lokasi ini, perjalanan harus dilanjutkan dengan motor sepanjang 3 km dari tempat parkir mobil. Tapi tenang saja, disini tersedia ojek lokal dengan biaya Rp 15.000 dan akan diantar hingga pos pemberhentian selanjutnya, atau jika anda mengenakan sepeda motor, perjalanan anda terhenti hingga pemberhentian ini dan dapat memarkirkan kendaraan anda seharga Rp 5.000.

Tapi untuk sampai ke Kedung Tumpang tidak semudah langsung turun dari kendaraan, karena anda harus menempuh perjalanan menuruni bukit dengan berjalan kaki selama kurang lebih 30 menit. Tidaklah gampang medan yang tersedia, turunan yang curam harus dilalui dengan lebar jalan hanya dapat dilalui satu orang dengan berbagai variasi kemiringan dan kecuraman jalan yang membutuhkan kehati-hatian dalam melewatinya. Belum ada fasilitas atau keamanan khusus di kawasan ini. Bantuan jalan hanya dari tangga dari akar pohon dan juga tali tambang yang disediakan oleh warga sekitar untuk menuruni jalanan menuju Kedung Tumpang.

Kolam-kolam terbentuk secara alami di Kedung Tumpang
Kolam-kolam terbentuk secara alami di Kedung Tumpang
Namun perjalanan yang sulit tersebut akan berbayar dengan tebing-tebing yang terhampar sepanjang tepi Samudra Hindia. Menyusuri batuan tebing tersebut kita akan disuguhkan kolam-kolam alami yang terguyur oleh ombak-ombak dari samudra secara menawan. Sangat berbeda dengan wisata pantai-pantai lain pada umumnya. Takkan ada penyesalan dari lelahnya mencapai lokasi ini yang akan terbayar dengan lokasi yang sangat damai memanjakan mata.

Sebagai tambahan, wisata ini bersebelahan dengan Pantai Molang dan Pantai Lumbung yang tak kalah indahnya dengan pasir putihnya yang juga masih sangat alami tanpa ada unsur pembangunan. Jadi menjadi bonus untuk anda yang ingin menikmati pantai dengan garis pantai yang panjang dan hanya ditempuh 15 menit dari kawasan Kedung Tumpang. Bahkan, hamparan garis pantai yang indah dan panjang juga akan terlihat dari awal perjalanan menuju ke kawasan Kedung Tumpang ini. Kompleks wisata ini menjadi rekomendasi untuk anda untuk menjadi pilihan destinasi liburan.

Hamparan garis pantai di pesisir selatan Tulungagung
Hamparan garis pantai di pesisir selatan Tulungagung

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun