Mohon tunggu...
Risky RendySaputra
Risky RendySaputra Mohon Tunggu... Administrasi - Humas

Humas Lapas Kelas IIA Kotabaru

Selanjutnya

Tutup

Hukum

Lapas Kelas IIA Kotabaru Penandatangan Kerjasama Tenaga Kesehatan untuk Tingkatkan Pelayanan Warga Binaan

20 Desember 2024   11:45 Diperbarui: 20 Desember 2024   11:45 43
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kotabaru, infoPas - Dalam upaya meningkatkan pelayanan kesehatan bagi warga binaan, Kepala Lapas Kelas IIA Kotabaru resmi menandatangani perjanjian kerjasama dengan tenaga kesehatan yang terdiri dari dokter, perawat, dan apoteker, pada kegiatan yang digelar baru-baru ini, Kamis (19/12).

Kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh Kepala Lapas  Kotabaru, Doni Handriansyah yang didampingi oleh Kepala Seksi Pembinaan Narapidana dan Kegiatan Kerja (Kasi Binadik) serta Kepala Sub Seksi Bimbingan Kemasyarakatan dan Perawatan (Kasubsi Bimkemaswat). 

Kerjasama ini mencakup berbagai aspek pelayanan kesehatan, mulai dari pengobatan hingga perawatan bagi warga binaan. Hal ini diharapkan dapat memberikan dampak positif terhadap kesehatan dan kesejahteraan para penghuni Lapas Kelas IIA Kotabaru, sekaligus meningkatkan kualitas pelayanan yang diberikan oleh Lapas Kotabaru.

"Kami berkomitmen untuk memberikan pelayanan kesehatan terbaik bagi warga binaan. Kerjasama ini adalah langkah nyata kami untuk memastikan hak-hak kesehatan mereka terpenuhi dengan melibatkan tenaga medis profesional seperti dokter, perawat, dan apoteker," ujar Doni.

Dengan adanya sinergi ini, Lapas Kelas IIA Kotabaru menegaskan komitmennya dalam memberikan perhatian lebih dalam aspek kesehatan warga binaan.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Hukum Selengkapnya
Lihat Hukum Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun