Mohon tunggu...
Riska Nur Pratiwi
Riska Nur Pratiwi Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa

welcome!

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno Pilihan

7 Cara Isolasi Minyak Kenanga: Solusi Mengatasi Stres di Masa Pandemi

10 Desember 2020   10:06 Diperbarui: 29 Desember 2020   14:47 727
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi Minyak Kenanga (Sumber: Shutterstock)

Selama masa pandemi, kita dituntut untuk selalu berdiam diri di rumah untuk mencegah penularan dari Covid-19. Karena hal tersebut, banyak masalah baru yang membuat stres masyarakat selama di rumah saja, seperti kehilangan pekerjaan, keterbatasan ponsel dan kuota internet untuk menunjang proses pembelajaran jarak jauh, ancaman putus sekolah, hingga orang tua yang kesulitan karena mereka harus menggantikan peran guru di sekolah. Oleh karena itu, salah satu solusi untuk mengurangi tingkat stres adalah dengan membuat minyak kenanga sebagai aromaterapi.

Kenanga merupakan salah satu tumbuhan yang berasal dari Asia Tenggara, khususnya Indonesia, Filipina, dan Thailand. Tumbuhan yang memiliki nama latin Cananga odorata ini merupakan salah satu tumbuhan yang menghasilkan minyak atsiri atau lebih dikenal dengan minyak esensial (essensial oil) karena bunga kenanga memiliki aroma khas.

Minyak kenanga dapat mengurangi tingkat stres dan kecemasan karena memiliki kandungan β-kariofilen dan linalool yang mampu mempengaruhi otak untuk melepaskan hormon seperti serotonin, endorphin dan lainnya yang menyebabkan saraf dan sistem tubuh merasa tenang. Selain itu, minyak kenanga juga mampu menurunkan tekanan darah, menyembuhkan penyakit eksim, menjaga kesehatan kulit dam rambut, bahan pewangi, dan sebagai campuran bahan makanan loh! Banyak sekali bukan manfaat dari minyak kenanga? Oleh karena itu, yuk kita telusuri lebih lanjut cara-cara isolasi minyak kenanga yang telah dikutip dari beberapa sumber, agar kita semua bisa membuatnya sendiri di rumah.

  • Distilasi uap

Pada metode distilasi uap, bunga kenanga yang akan disuling disimpan di wadah terpisah dengan sumber uap. Prinsipnya uap air yang dihasilkan oleh steam generator akan mengalir ke dandang yang terdapat bunga kenanga dan membawa minyak kenanga bersama dengan uap air tersebut. Distilasi uap ini merupakan distilasi terbaik karena dapat menghasilkan minyak atsiri dengan kualitas tinggi karena tidak bercampur dengan air.

  • Distilasi uap-air

Metode ini lebih dikenal dengan sistem kukus karena bahan yang digunakan tidak kontak langsung dengan air, namun diberi sekat antara air dan bunga kenanga, sama seperti kita sedang mengukus makanan. Jadi, metode ini dapat kita coba sendiri loh di rumah. Prinsipnya air mendidih dan uap air akan membawa partikel minyak kenanga untuk dialirkan ke pendingin untuk mengubah uap menjadi cair kembali. Kelebihannya yaitu alatnya sederhana tetapi bisa menghasilkan minyak kenanga dalam jumlah yang cukup banyak. Namun, kelemahannya yaitu tidak cocok untuk minyak atsiri yang mudah rusak oleh panas uap air. Metode ini dapat kita coba sendiri loh di rumah.

  • Distilasi air

Bunga kenanga yang akan disuling dihubungkan langsung dengan air mendidih atau lebih kita kenal dengan cara merebus bunga secara langsung. Metode ini juga dapat kita coba sendiri di rumah karena kelebihannya adalah alatnya sederhana dan waktu yang dibutuhkan sebentar. Namun, kekurangannya yaitu tidak cocok untuk bahan yang tidak tahan panas dan kualitas minyaknya tidak sebaik distilasi uap-air.

  • Ekstraksi pelarut

Ekstraksi pelarut ini sama halnya seperti kita menyeduh teh, karena pada prinsipnya ekstraksi adalah proses untuk memisahkan minyak kenanga yang terkandung di dalam padatannya menggunakan pelarut yang sesuai, dalam hal ini menggunakan pelarut organik karena minyak tidak larut dalam air. Pelarut yang biasanya digunakan adalah klorofom, n-heksan, dan lain-lain. Ekstraksi ini umumnya digunakan untuk mengisolasi minyak atsiri yang mudah rusak pada suhu tinggi. Kelebihan dari metode ekstraksi ini yaitu tidak membutuhkan suhu yang terlalu tinggi, sehingga minyak atsiri tidak akan rusak. Namun, kekurangannya adalah waktu yang dibutuhkan lama dan hasilnya sedikit.

  • Ekstraksi fluida superkritis

Ekstraksi fluida superkritis adalah suatu metode untuk mendapatkan minyak kenanga menggunakan suhu dan tekanan kritis yaitu di atas suhu 31 ºC dan tekanan di atas 74 bar. Pada umumnya, karbon dioksida digunakan sebagai fluida superkritis, karena tidak berwarna, tidak beracun, mudah diperoleh dengan kemurnian tinggi, mudah dipisahkan dari minyak kenanga karena pada suhu ruang karbon dioksida bersifat gas yang mudah menguap. Keuntungan metode ini adalah proses yang relatif cepat untuk menghasilkan produk berkualitas tinggi. Namun, kekurangannya yaitu membutuhkan peralatan yang canggih sehingga sulit dilakukan oleh masyarakat umum.

  • Ekstraksi microwave bebas pelarut

Metode ini menggunakan alat microwave seperti halnya saat memanaskan makanan. Ekstraksi microwave bebas pelarut mengacu pada metode ekstraksi dengan bantuan gelombang mikro. Manfaat metode ini yaitu laju ekstraksi yang cepat, rendemen tinggi, dan juga kemurnian ekstrak yang lebih tinggi karena tidak memerlukan pelarut sehingga tidak bersentuhan dengan bahan kimia. Tenaga gelombang mikro berfungsi sebagai penggerak dalam merusak struktur membran sel tanaman sehingga menyebabkan minyak atsiri menyebar dan selanjutnya larut.

  • Instantaneous Controlled Pressure Drop (DIC)

Proses DIC dilakukan dengan memasukkan bunga kenanga untuk periode waktu singkat ke uap jenuh, diikuti dengan penurunan tekanan mendadak menuju ruang hampa. Penurunan tekanan yang tiba-tiba ini memicu penguapan otomatis senyawa yang mudah menguap secara bersamaan. Pendinginan secara instan dapat menghentikan degradasi karena panas, perluasan struktur sel, dan akhirnya menyebabkan pecahnya dinding sel bunga kenanga. Kelebihannya yaitu menghasilkan minyak atsiri berkualitas tinggi, cepat, dan ramah lingkungan. Namun, kekurangannya yaitu penggunaan peralatan yang sulit sehingga tidak bisa secara luas digunakan oleh masyarakat.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun