Mohon tunggu...
Riska Aditiyarani
Riska Aditiyarani Mohon Tunggu... Lainnya - a writer

Writing about kpop, drama, and beauty life style

Selanjutnya

Tutup

Music

Buat Ngakak, Berikut Beberapa Variety Show K-Pop Idol yang Dapat Ditonton Saat Bosan

19 November 2023   17:00 Diperbarui: 1 Januari 2024   11:59 207
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Jika berbicara mengenai idol k-pop, maka tidak jauh dengan bahasan bagaimana karisma yang mereka pancarkan ketika diatas panggung. Mulai dari bakat, visual, hingga fashion dan makeup style mereka kerap menjadi pembahasan di portal berita dan media sosial. Namun dibalik itu semua para k-pop idol memiliki sisi lain yang tidak dapat mereka tunjukan diatas panggung. Maka dari itu idol-idol asal Korea Selatan sering kali memproduksi konten-konten yang dapat menunjukan karakter asli mereka kepada penggemar seperti variety show. 

Variety show umumnya adalah konten yang berisikan anggota-anggota dari boy group maupun girl group bermain, jalan-jalan hingga melakukan challenge. Variety show menjadi pilihan agensi supaya penggemar dapat menilai sifat hingga karakter masing-masing idolanya sekaligus memberikan hiburan bagi penggemar. 

Berikut beberapa variety show dari boy group yang dapat ditonton:

1. GOING SEVENTEEN

Going Seventeen adalah variety show oleh k-pop idol yang cukup terkenal dikalangan non fans sebab konsepnya yang beragam dan karakter member Seventeen yang selalu lucu. Going Seventeen sudah diproduksi mulai dari tahun 2017 hingga sekarang. Konsep yang diusung tiap episodenya pun baragam sebab beberapa konsep adalah ide dan usulan dari member Seventeen yang kemudian dikembangkan oleh kru produksi. Tingkah kocak member Seventeen sering kali membuat non fans tertarik ikut untuk menonton Going Seventeen. Bahkan beberapa Idol K-pop mengaku ada yang menonton Going Seventeen juga seperti yang diungkapkan oleh Haruto dan Jaehyuk dari Treasure melalui live streaming. Salah satu episode yang sangat seru untuk ditonton ada di link berikut ini:


2. TREASURE MAP

Variety show milik Treasure yang satu ini sudah mulai diproduksi dari masa predebut mereka pada tahun 2020. Penggemar dapat melihat tingkah lucu mereka dan bagaimana kedekatan terjalin antar anggotanya. Pada awal episode kita dapat melihat sedikit adanya kecanggungan antara anggota tertentu, namun seiring berjalannya waktu member kini menjadi semakin lebih dekat dan akrab. Treasure Map memiliki durasi sekitar 10 menit hingga 20 menit dan juga diproduksi dengan beragam konsep yang unik sehingga penggemar selalu menantikan episode-episode terbaru dan tingkah lucu apa yang ditunjukan oleh member Treasure. Salah satu episode yang terkenal ketika Treasure bermain dengan anak-anak kamu dapat tonton lewat link dibawah ini:

3. Run BTS!

Run BTS! adalah variety show milik BTS yang berdurasi kurang lebih 20 menit hingga 40 menit. Dalam variety show Run BTS! member BTS banyak melakukan challenge dan permainan yang disiapkan oleh kru produksi. member BTS juga cukup sering melakukan permainan di area outdoor dan berlibur. Kini Run BTS! sudah memiliki 157 episode yang dapat ditonton pada official channel youtube milik mereka yang bernama BANGTANTV. Ketujuh anggota BTS terlihat lebih santai dan menikmati permainan yang telah disiapkan untuk mereka disamping karismanya yang luar biasa diatas panggung. Kamu dapat tonton salah satu episode member BTS yang sangat seru ketika mereka melakukan permainan dan LACHIMOLALA Jimin yang ikonik dibawah ini:


4. EN-O'CLOCK

Variety show milik boy group Enhypen yang sudah tayang mulai tahun 2021 sejak debut mereka. Enhypen adalah boy group jebolan survival I-Land yang dibuat oleh Hybe Entertainment dan CJ ENM setelah keduanya membentuk perusahaan baru yaitu Belift Lab. EN-O'Clock mmeiliki durasi sekitar 20 menit hingga 30 menit yang kini sudah memiliki jumlah episode sebanyak 75 episode. Ketujuh anggota Enhypen banyak melakukan permainan outdoor yang menyenangkan seperti outbound, permainan dengan bola, berenang dan masih banyak lagi. Penggemar dapat menyaksikan sifat kompetitif antar anggota demi memenangkan permainan. Tonton salah satu episodenya dimana anggota Enhypen bermain air dibawah ini:

5.WE RIIZE

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Music Selengkapnya
Lihat Music Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun