Sadarkah kita bahwa ternyata ada surga yang begitu dekat? Surga itu tidak pernah jauh dari diri kita. Sangat dekat. Dimana surga yang dimaksud? Surga itu bernama Keluarga.
Film yang disutradarai oleh Aditya Gumay ini memang telah menghipnotis para penontonnya. Larut dalam kesadaran bahwa begitu besar arti keluarga bagi diri kita. Film ini diproduksi oleh Mizan Production. Jum'at (27/02) lalu saya menghadiri undangan Gala Premiernya di Epicentrum XXI, Jakarta.
Film berdurasi sekitar 100 menit itu dibintangi oleh Husein Al Atas (Husein Idol), Zee Zee Shahab, Nina Septiani, Ust. Ahmad Al Habsyi, Elma Theana, dan beberapa artis pendukung lainnya. Para anggota Sanggar Ananda milik Aditya Gumay pun turut meramaikan film ini.
Film Ada Surga Di Rumahmu bercerita tentang seorang anak yang bernama Ramadhan yang bercita-cita ingin menjadi artis. Kedua orangtuanya menginginkan Ramadhan menjadi Ustadz. Hingga suatu saat orangtuanya mengirimkan Ramadhan ke Pesantren. Saat dewasa, Ramadhan (Husein Al Atas) masih bercita-cita jadi orang terkenal, hingga sampailah titik ia pergi ke Jakarta demi mengejar cita-citanya. Namun, berita tentang sakitnya sang Ummi (Elma Theana) membuat Ramadhan memutuskan untuk kembali ke kampung halaman. Kehidupannya berubah ketika mengetahui bahwa biaya sekolahnya selama ini di Pesantren itu dibiayai oleh sang Ayah dengan cara menjual ginjalnya sendiri pada sang guru.
Banyak sekali hikmah yang bisa diambil dari film ini. Diantaranya tentang menyayangi orangtua, menghormatinya, membuatnya bahagia hingga berbakti saat mereka sakit. Tidakkah ridho Allah bergantung pada ridho orangtua? Maka, tidak ada yang paling indah selain membuat kedua orangtua kita tersenyum bahagia.
Banyak diantara kita yang sibuk mencari surga ditempat lain. Seperti pergi haji berkali-kali, memelihara fakir miskin dan yatim piatu, atau sedekah berjuta-juta rupiah. Salah? Tidak. Tidak salah sama sekali. Tapi, apakah kita sadar bahwa ada yang harus diutamakan terlebih dahulu selain itu semua. Mereka adalah orangtua kita sendiri, keluarga. Bukankah yang lebih utama adalah orangtua kita? Mereka lah yang harus kita bahagiakan terlebih dahulu. Ketika mereka telah bahagia dengan apa yang kita berikan, maka kita akan mudah memberi pada orang lain.
Film Ada Surga Di Rumahmu ini telah ditayangkan serentak di bioskop-bioskop tanggal 2 April 2015 lalu. Ajaklah seluruh anggota keluarga untuk bersama-sama menonton film bergizi ini. Film ini sangat recomended ditonton oleh seluruh anggota keluarga karena akan banyak pelajaran yang bisa didapatkan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H