Mohon tunggu...
Ripki Ardi
Ripki Ardi Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa universitas Siliwangi

Menulis dan membaca berita hangat tentang pemerintahan dan politik luar negeri ataupun dalam negeri

Selanjutnya

Tutup

Sosok

Sosialisasi Partai Golkar di Desa Sindangrasa Ciamis untuk Membangun Kesadaran Politik Lokal

24 Desember 2023   14:35 Diperbarui: 24 Desember 2023   15:04 96
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sosok Cerita Pemilih. Sumber ilustrasi: KOMPAS.com/GARRY LOTULUNG

Dalam sebuah langkah demokratis yang bertujuan memperkuat partisipasi warga dalam proses politik, Partai Golkar telah menginisiasi program sosialisasi yang cermat di Sindangrasa. Melibatkan masyarakat secara langsung, kegiatan ini dirancang untuk membangun kesadaran politik lokal dan memastikan partisipasi aktif dalam proses demokrasi. 

Pada Jumat, 22 Desember lalu telah dilaksanakan nya sosialisasi yang dilakukan oleh partai Golongan Karya (GOLKAR) di kediaman calon anggota legislatif DPRD Yudi alamsyah. Dengan menghadirkan IRJEN. pol. (purn). Drs. Yovianes Mahar sebagai calon anggota legislatif DPR RI dapil 10 Jawa barat.

Sosialisasi ini bertujuan untuk membentuk masyarakat yang aktif dan dapat berpartisipasi dalam pemilu pada Februari yang akan datang. 

Kedua calon anggota legislatif ini memaparkan visi dan misi masing masing dalam upaya membangun Ciamis yang lebih kuat dan sinergis.

"Jika kami terpilih insyaallah akan membantu anak anak muda yang mempunyai kreatif dan inovatif yang tinggi dengan mengadakan segala bentuk  gagasan yang akan dikeluarkan nanti." ujar bapak IRJEN. pol. (purn). Drs. Yovianes Mahar.

Ia juga menyebutkan salah satu permasalahan yang ada di Ciamis adalah pupuk yang semakin hari semakin kurang dan mahal. 

"Terlebih lagi dalam masalah pertanian. pupuk yang semakin hari semakin susah dan semakin mahal. Tapi insyaallah jika kami terpilih kami akan mempokuskan dalam upaya pemulihan pertanian untuk membangun kemakmuran masyarakat daerah Ciamis khususnya" tambahnya

Dengan ucapan tersebut membuat masyarakat semakin yakin akan memilihnya di pemilu yang akan datang

Semua partai politik diperlukan turun langsung ke masyarakat supaya dapat merasakan apa yang diminta oleh masyarakat. Dengan turun ke masyarakat dapat membantu menumbuhkan kepercayaan dari hati nurani rakyat tentang siapa yang akan dipilihnya dan tidak membahayakan masyarakat Indonesia.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosok Selengkapnya
Lihat Sosok Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun