Apakah anda mengetahui makanan apa saja yang susah dicerna sehingga hanya menambah beban usus? Beberapa diantaranya mungkin sering anda konsumsi, antara lain :
- Produk hewani dan olahan susu, seperti susu sapi dan daging.
- Roti dan mie yang terbuat dari tepung gandum putih.
- Kue dan penganan yang mengandung gula putih.
- Makanan yang mengandung banyak minyak, seperti gorengan
Meskipun terasa lezat, semua makanan diatas tidak dapat diterima oleh usus. Banyak orang sudah terbiasa dengan pola makan tidak sehat, seperti makan roti di pagi hari, minum susu, siangnya makan daging, selang waktu menjelang sore nge mil atau makan gorengan. Malam hari minum susu lagi tambah makan coklat dibarengi dengan minum minuman yang sarat gula. Bukankah makanan tersebut tidak baik untuk usus??
Makanan tersebut tidak baik di konsumsi karena tidak mengandung nilai gizi yang cukup- seperti zat fitokimia ( zat aktif yang terdapat di dalam tumbuhan), mineral, vitamin dan serat- untuk merangsang kerja usus secara maksimal.
Bukankan kita sering bersendawa dan mengeluarkan kentut yang berbau lebih menyengat dari biasanya setelah mengkonsumsi daging? Sendawa dan bau adalah gas yang dihasilkan oleh sisa makanan yang tidak bisa dicerna dengan baik dan mulai membusuk. Maka anda sebaiknya menghindari makanan yang mengakibatkkan terbentuknya sampah pada usus.
Makanan hidup yang kaya enzim
Sembelit disebabkan oleh makanan yang memperlemah kerja usus. Saya tidak menyarankan anda untuk menghindari makanan-makanan tersbut sama sekali. Bagaimanapun. makan merupakan kegiatan yang semestinya mengandung unsur kesenangan. Hal yang menjadi pokok persoalan adalah proporsi.
Makanan hidup itu adalah :
- Air
- Sayur-sayuran mentah
- Buah-buahan
Ketiga makanan tersebut disebut “makanan hidup” . ketiganya tidak mengalami proses pemanasan dan tidak dimasak.
sumber : http://maducerna1.blogspot.co.id/2015/11/makanan-yang-baik-dan-buruk-bagi.html
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H