Mohon tunggu...
Nova Rio Redondo
Nova Rio Redondo Mohon Tunggu... Mahasiswa - #Nomine Best Student Kompasiana Award 2022

Mahasiswa Teknologi Informasi UIN Walisongo Semarang. Personal Blog: novariout.blogspot.com

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Dari Mana Datangnya Sebuah Intuisi?

22 Oktober 2023   00:02 Diperbarui: 22 Oktober 2023   00:21 405
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustration Intuition | modernsurvivalblog.com

Semua orang memiliki intuisi. Intuisi ini, seperti ninja di dalam sebuah pikiran, tiba-tiba muncul tanpa peringatan dan tanpa alasan logis yang jelas.

Menurut Wikipedia intuisi adalah istilah untuk kemampuan memahami sesuatu tanpa melalui penalaran rasional dan intelektualitas.

Sedangkan menurut KBBI intuisi adalah daya atau kemampuan mengetahui atau memahami sesuatu tanpa dipikirkan atau dipelajari; bisikan hati; gerak hati.

Intuisi adalah salah satu aspek misterius dalam kehidupan kita. Ini adalah perasaan yang mendalam atau pemahaman yang tiba-tiba muncul di benak kita tanpa penjelasan yang jelas. 

Sebagai manusia, kita sering mengandalkan intuisi untuk mengambil keputusan, meskipun kita tidak selalu tahu dari mana asalnya. Maka, sebuah pertanyaan muncul di pikiranku, dari mana intuisi berasal?

Intuisi ini dapat muncul dimanapun kita berada. Saat saya duduk dan memancing di pinggir sungai misalnya, tiba-tiba merasa dorongan untuk mengganti umpan atau berpindah ke tempat lain. 

Intuisi saya mengatakan, "Cobalah di sana, ikan besar pasti ada di sekitar sana!" saya tidak memiliki bukti konkret, hanya perasaan dalam hati yang mengatakan saya harus melakukannya. 

Seolah-olah intuisi ini adalah "nelayan batin" yang memberikan saran berdasarkan pengalaman dan pengetahuan yang tersembunyi dalam pikiran.

Dalam buku yang berjudul kiat membaca 1 halaman/detik karya Agus Setiawan yang barusan kemarin selelsai saya baca di perpustakaan kampus, menjelaskan bahwa intuisi itu bekerja sangat cepat dan spontan.

contohnya pada saat kita bertemu dengan orang yang belum kita kenal, intuisi kita langsung bekerja menentukan apakah orang ini nyaman untuk diajak berteman atau tidak.

Intuisi bekerja dengan cepat, menyesuaikan orang yang kita hadapi dengan semua data yang kita miliki sebelumnya, jika data yang masuk sama dengan data-data orang yang menyenangkan, kita bisa membuka diri terhadap orang itu.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun