Kedua, Jokowi meresmikan Gereja Katedral Keuskupan Agung Kupang. Ini simbol bahwa Jokowi begitu mengasihi orang NTT yang sudah selalu menghormati toleransi antarumat beragama. Jokowi sadar bahwa perbedaan agama tidak menjadi penghalang bagi kita untuk hidup bergandengan tangan dan saling mengasihi. Sebaliknya, agama menjadi inspirasi bagi kita untuk semakin mempererat tali persaudaraan.Â
Dalam penutup sambutannya ketika peresmian Katedral, Uskup Keuskupan Agung Kupang Mgr. Petrus Turang menyebut Jokowi sebagai Presiden yang menghayati nilai-nilai dan pesan Injil, sebagaimana termaktub dalam motto episkopalnya: " " (Kis 10: 38; Ia berkeliling sambil berbuat baik).Â
Jokowi berkeliling ke seluruh Indonesia, berkeliling ke pelosok NTT, untuk membangun tanah air kita menjadi lebih baik. Ia berkeliling bukan untuk pencitraan tetapi untuk memastikan daerah kita sejahtera. Dengan berkeliling dan berbuat baik, Jokowi telah tinggal di hati orang NTT.Â
Penulis adalah Pengurus Pusat PMKRI 2018-2020
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H