Mohon tunggu...
Taufik Rohmatul Insan
Taufik Rohmatul Insan Mohon Tunggu... Freelancer - Pembaca (walau jarang) Novel, Cerpen, Puisi dan Esai Politik, Hukum, sejarah dan Kebudayaan

Setiap Detik Adalah Kisah Kehidupan. Setiap Manusia Adalah Aktornya.

Selanjutnya

Tutup

Financial

Menata Diri dari Pinjol Bersama BRI

3 Desember 2023   19:32 Diperbarui: 5 Desember 2023   21:02 109
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
DOC TRI/Sumber Gambar: Sammy-Sander_Pixabay

Siapa yang dapat membayangkan sebelumnya, semakin berkembang pesatnya era Digital telah mehadirkan platform financial technology (fintech) dalam dunia keuangan, salah satunya adalah layanan Pinjaman Online (Pinjol) yang dikenal luas oleh masyarakat dengan layanan pinjaman yang menggunakan skema pay later, proses mudah, cepat dan tanpa persyaratan yang rumit, ternyata belakangan ini semakin meresahkan masyarakat dan bahkan hingga memakan korban jiwa.

Selama perjalanannya, keberadaan pinjol ilegal menurut catatan Institut Teknologi dan Bisnis Ahmad Dahlan (04/08/2023), terhitung hingga Mei 2023 korban bunuh diri yang diakibatkan oleh pinjaman Online berjumlah hingga 12 orang.

Akhirnya kejadian tersebut menjadi catatan hitam dalam aspek pelayanan keuangan di negara ini, sehingga penting untuk diperhatikan lebih serius, terutama menyoal keterikatan masyarakat dengan perusahaan ilegal penyedia layanan pinjaman uang atau modal. Karena sudah seharusnya, kenyamanan dan keamanan masyarakat dalam melakukan transaksi pinjaman, baik untuk memenuhi kebutuhan atau mewujudkan harapan-harapannya di masa depan adalah aspek utama dalam layanan keuangan dalam masyarakat.

Pemerintah dan lembaga keuangan tentu saja tidak berdiam diri dalam mengahadapi persoalan yang terjadi, menurut laporan CNBC Indonesia (21/09/23) sejauh ini pemerintah melalui Satgas Waspada Investasi (SWI) telah menghentikan 5.450 entitas pinjaman ilegal yang selama ini berdampak negatif bagi masyarakat dan juga merugikan negara.

Tidak hanya itu lembaga perbankan seperti Bank Rakyat Indonesia (BRI) juga sudah mengantisipasi agar kejadian serupa tidak terulang kembali di kemudian hari. BRI sebagai lembaga perbankkan milik negara tentu juga memiliki inovasi terkait skema pinjaman berbasis online. Pertanyaannya, apa yang dilakukan BRI untuk menata diri masyarakat yang tergantung pada pinjaman online agar lebih aman dan nyaman dalam bertransaksi online?

Melalui tulisan ini, mari berkenalan dengan produk-produk layanan BRI yang dapat diakses oleh masyarakat luas melalui Handphone atau online.

DOC TRI/Sumber: BRImo
DOC TRI/Sumber: BRImo

Pinjaman Berbasis Online BRI

Bank Rakyat Indonesia (BRI) dalam usahanya untuk memberikan pelayanan keuangan terbaik kepada masyarakat tentu tidak bisa diragukan lagi, terlebih tahun 2023 ini BRI berusia 128 tahun. Tentu dengan usia tersebut, BRI sudah melewati beragam tantangan zaman dan pastinya banyak menorehkan catatan cemerlang dalam perkembangan negara hingga hari ini.

Maka tidak aneh rasanya, jika sampai saat ini produk-produk yang dikeluarkan oleh BRI selalu mampu menjawab tantangan yang ada, terutama yang sedang marak belakangan ini, yaitu layanan pinjaman berbasis digital yang sering dikenal dengan pinjaman online.

Sebetulnya BRI sebagai lembaga keuangan resmi milik negara sudah memiliki produk yang bisa dimanfaatkan oleh masyarakat luas untuk melakukan aktivitas pinjam-meminjam uang atau modal yang tentu pelayanan tersebut mudah dan tidak memakan waktu yang lama dalam prosesnya.

Nah, berikut ini produk Digitalisasi BRI yang berkaitan dengan pelayanan pinjaman BRI dan bisa dilakukan secara online melalui gawai.   

DOC TRI/Sumber: BRImo
DOC TRI/Sumber: BRImo

Pinjaman BRI

Produk pinjaman BRI merupakan produk yang berfokus pada penyedia layanan pinjaman bagi masyarakat luas, dengan beragam jenis pinjaman yang bisa diakses secara online oleh masyarakat melalui aplikasi BRImo. Adapun jenis pinjaman yang disediakan yaitu:

  • Kredit Investasi

Fasiliatas pinjaman ini diperuntukan untuk membiayai kebutuhan dana jangka panjang dalam jangka pembelian, pembangunan, perluasan, pembaharuan atau renovasi aktiva tetap produktif beserta dengan biaya-biayanya.

  • Kredit Modal Kerja

Fasilitas pinjaman untuk membiayai operasional usaha termasuk kebutuhan untuk pengadaan bahan baku, proses produksi, piutang dan persediaan. Kredit ini disebutkan juga sebagai pahlawan UMKM Indonesia.

  • Kredit Konsumtif

Fasilitas pinjaman untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari dengan sumber pembayaran berasal dari penghasilan tetap debitur atau peminjam.

DOC TRI/Sumber: BRImo
DOC TRI/Sumber: BRImo

Ceria

Produk Ceria BRI dikenal sebagai fintech yang berfokus pada pelayanan kepada masyarakat yang membutuhkan alur transaksi pinjaman dengan cara online. Ceria BRI juga sudah bekerja sama dengan berbagai platform jual beli online, seperti Tokopedia, Blibli, Bukalapak dan lain sebagainya yang secara leluasa bisa digunakan oleh peminjam.

Ceria BRI tentu saja tidak kalah dengan platform-platform pinjaman online yang lain, proses pinjaman melalui Ceria juga menggunakan skema pay later (Beli sekarang bayar nanti) dengan plafon pinjaman hingga dimulai dari Rp.500 ribu hingga Rp.50 Juta dan bunga rendah hanya 1,42 persen setiap bulannya serta yang paling menarik adalah adanya panjang cicilan yang bisa sampai 12 bulan.

Ceria BRI bisa diakses oleh nasabah BRI dengan menggunakan aplikasi Ceria BRI yang bisa diunduh melalui play store. Sedangkan syarat untuk bisa melakukan pinjaman melalui Ceria hanya diwajibkan untuk mengisi data diri, formulir pinjaman dan mengupload foto KTP. Selain itu, dalam prosesnya, estimasi waktu yang dibutuhkan hanya berkisar 10 menit.

Selain dari pada itu, terdapat beberapa manfaat yang tidak akan ditemui jika melakukan pinjaman melalui pinjaman online yang saat ini sedang marak. Berikut beberapa manfaat dan keuntungan dari melakukan pinjaman melalui lembaga perbankkan resmi seperti BRI:

  • Keamanan dan Kepercayaan

Memilih BRI memberikan tingkat keamanan yang tinggi karena lembaga ini diatur oleh otoritas keuangan negara. Ini memberikan kepercayaan kepada peminjam bahwa transaksi dilakukan dengan standar keamanan yang ketat.

  • Bunga yang Terkendali

BRI menawarkan suku bunga yang lebih terkendali dibandingkan dengan pinjaman online. Ini membantu peminjam mengelola pembayaran bulanan dengan lebih mudah dan menghindari risiko bunga yang tidak terkendali.

  • Fleksibilitas Pembiayaan

BRI menawarkan berbagai produk pinjaman dengan opsi jangka waktu yang dapat disesuaikan. Peminjam dapat memilih rencana pembayaran yang sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan keuangan mereka.

  • Bantuan dan Konsultasi Finansial

BRI menyediakan layanan bantuan dan konsultasi finansial, membantu peminjam dalam merencanakan pinjaman mereka. Ini dapat melibatkan penilaian keuangan pribadi, saran tentang opsi pinjaman terbaik, dan strategi pengelolaan utang.

  • Reputasi dan Sejarah Perbankan

BRI memiliki reputasi yang kuat dan sejarah perbankan yang teruji, terbukti di tahun 2023 BRI berusia 128 tahun. Ini memberikan keyakinan kepada peminjam bahwa mereka berurusan dengan lembaga keuangan yang mapan dan dapat diandalkan.

  • Kemudahan Transaksi

Proses pengajuan dan pencairan dana melalui BRI lebih terstruktur dan efisien. Peminjam dapat mengandalkan sistem perbankan yang telah mapan untuk menangani transaksi dengan lancar.

Dengan mempertimbangkan manfaat-manfaat ini, memilih BRI sebagai sumber pinjaman dapat menjadi pilihan yang lebih aman dan terpercaya dibandingkan dengan pinjaman online yang mungkin memiliki risiko dan ketidakpastian yang lebih besar.

Maka dari itu, mari kita menata diri menuju arah yang lebih baik, terutama dalam memilah dan memilih platform pinjaman online seperti saat ini. Maka dari itu, BRI sebagai perbankkan milik negara menyediakan pelayanan pinjaman online yang bisa kita manfaatkan untuk mencukupi semua keperluan, tanpa perlu cemas dan khawatir dalam proses pembayarannya. BRI untuk Indonesia semakin waras dalam proses simpan pinjam.


#BRIWriteFest, 128 Tahun BRI Memberi Makna Melalui Pelayanan Pinjaman Digital yang Terjamin dan Terpercaya 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Financial Selengkapnya
Lihat Financial Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun