Tetris adalah suatu permainan komputer yang dibuat di Uni Soviet, pada tahun 1984. Memiliki tagline From Russia with Fun
Permainan yang dibuat oleh Alexey Pajitnov, seorang putera Rusia yang saat ini tinggal di Amerika Serikat.
Pada saat tetris dibuat Rusia dan Ukraina, masih tergabung dalam sebuah negara, yaitu Uni Soviet.Â
Pajitnov saat itu bekerja di Pusat Komputer Dorodnitsyn, dari Akademi Ilmu Pengetahuan Soviet. Sebuah pusat riset dan pengembangan  yang didirikan oleh pemerintah Uni  Soviet.
Sebenarnya awal Pajitnov merancang tetris, adalah untuk melakukan tes terhadap komputer Electronica 60.
Ide game tetris diperoleh dari permainan papan puzzle pentamino, yang sering dimainkan di Uni Soviet.Â
Pentamino adalah aneka bangun matematika yang terdiri 5 persegi-persegi kecil. Ada sebanyak 12 keping bentuk yang bisa tersusun sebagai pentamino, atau 18 keping beserta bentuk semetrinya.
Sesuai pendikannya di jurusan matematika yang berlanjut ke mesin penerbangan, Pajitnov membayangkan bagaimana menata kepingan bentuk pentamino melayang turun dari awang-awang.Â
Akhirnya Pajitnov memilih mengambil bentuk tetramino, lebih sederhana. Hanya ada 5 keping bentuk-bentuk yang tersusun sebagai tetramino, atau 7 keping beserta bentuk semetrinya.
Bentuk-bentuk yang tersusun sebagai tetramino, dikenal dengan bentuk-bentuk I, J, L, O, S, T, Z.
L merupakan bentuk simetri dari J.
Z merupakan bentuk simetri dari S.
Tetris merupakan permainan tunggal.
Layar game tetris memiliki lebar 10 satuan sisi persegi.dan tinggi 20 satuan persegi.
Pemain bisa memilih level permainan. Makin rendah levelnya lebih mudah, dan makin tinggi levelnya makin sulit.Â
Bila permainan sudah dimulai, program akan menjatuhkan satu demi satu secara random kepingan dengan bentuk tetramino.
Pemain harus menata letak kepingan tetramino, sedemikian sehingga seluruh lebar layar terpenuhi oleh bentuk persegi.
Cara menata dengan melakukan translasi da rotasi terhadap kepingan sebelum bentuk tetramino jatuh ke dasar, agar tepat mengisi tempat kosong.
Bila satu barisan selebar layar terisi penuh oleh bentuk-bentuk persegi, barisan itu akan hilang. Pemain mendapat poin.
Hilangnya barisan untuk membuat agar bisa menerima lebih banyak kepingan-kepingan tetramino yang jatuh.Â
Bila kepingan tetramino sudah mencapai ketinggian layar. Permainan berhenti dan pemain memperoleh score dari keseluruhan permainan