Ramadan di rumah sebenarnya bukan merupakan masalah. Tapi kalau harus di rumah karena ada pandemi covid-19 itu yang merupakan permasalahan yang menyedihkan.
Sudah 2 masa Ramadan, pandemi covid-19 tak juga sirna. Berkurang dan membanyak lagi sebanding dengan adanya acara luar rumah.Â
Pada bulan Ramadan, biasanya justru sambil berpuasa banyak pergerakan di luar rumah.
Selain ibadah tadarus dan tarawih, semua sibuk mempersiapkan menyambut kemenangan setelah sebulan berpuasa.Â
Belanja baju baru dan kue-kue untuk kepentingan keluarga inti. Juga belanja baju baru  dan kue-kue untuk orang-orang terdekat. Untuk keluarga orang tua--keluarga saudara. Juga untuk ART dan para satpam--pemungut sampah--tukang kebun langganan.Â
Bisa dibayangkan bagaimana sibuknya berada di luar rumah selama bulan Ramadan.Â
Adanya pandemi covid-19 semua kegiatan bisa dilakukan dengan belanja daring. Mangkanya mesti senang dan tangkas menggunakan berbagai aplikasi.
Bagaimanapun sejak sebelum ada pandemi covid-19 juga banyak kegiatan yang asyik dilakukan di rumah selama bulan Ramadan. Dari yang wajib, dilanjutkan dengan yang hobi hingga sekedar mengisi waktu untuk membuat senang diri sendiri.
Ibadah