Oleh : Rihar Diannisa Hidayanti dan Nurul Hidayah Mahasiswi Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Madani Yogyakarta.
Dosen : ustazah putri qurrata a'yun, S.Pdi., Lc., M.H
Mata kuliah : Tafsir
Saat Al-Qur'an membicarakan Pendidikan, Al-Qur'an tidak saja menjabarkan cara mendidik manusia dengan baik, tetapi mengajarkan pula apa yang harus mereka ketahui, menyuruh pada yang ma'ruf, juga meninggalkan segala hal yang munkar atau segala hal yang berkaitan dengan hukum fiqh.
Tujuan utama dalam Pendidikan islam adalah mencari Ridha Allah. Institusi Pendidikan haruslah membuat sistem yang yang mendukung pembentukan manusia agar menghasilkan manusia yang bermoral, baik, berkualitas dan bermanfaat.
Istilah "tarbiyah" ini sering digunakan dalam perwujudan Pendidikan islam. Sebenarnya, terdapat dua kata yang sering digunakan untuk menggambarkan Pendidikan di kalangan muslim, yakni tarbiyah dan ta'lim. Tarbiyah berfokus pada pembentukan dan pengembangan nilai-nilai dan karakter islam. Sedangkan ta'lim berfokus pada proses transfer ilmu, antara guru kepada peserta didik.
Artikel ini memuat pengertian tarbiyah dan beberapa ayat Al-Qur'an yang memiliki faidah-faidah yang berhubungan dengannya.
Secara etimologi tarbiyah (تَربِيَة) adalah isim mashdar dari kata (رَبَّى-يُرَبِّى) yang memiliki beberapa arti, yakni: membina, mengasuh atau mendidik. Tarbiyah apabila diartikan secara harfiyah bermakna suatu proses pembinaan, pengasuhan atau Pendidikan.
Sedangkan secara terminologi, beberapa ahli mamaparkan pendapat mereka tentang tarbiyah, dua diantaranya yaitu:
Al-Attas berpendapat bahwa tarbiyah adalah memelihara, mengarahkan, memberi makan, mengembangkan, menyebabkan tumbuh dewasa, menjaga, menjadikan berhasil dan menjinakkan.