Mohon tunggu...
Muhammad Rifqi Aufan
Muhammad Rifqi Aufan Mohon Tunggu... Pelajar Sekolah - Nobody

In the end everything will be okay. If it's not okay, then it's not the end.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Otak Kanan dan Kiri serta Fungsi dan Peranannya

28 Maret 2022   21:47 Diperbarui: 28 Maret 2022   22:04 106
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Hemisfer adalah dua sisi otak yang membagi otak besar, kedua sisi tersebut biasa disebut hemisfer kanan dan hemisfer kiri. Kedua hemisfer tersebut  memiliki fungsi dan perannya masing-masing.

Terdapat perbedaan fungsi antara hemisfer otak bagian kiri dan kanan, keduanya memiliki spesialisasinya masing-masing. Dahulu hemisfer dikategorikan sebagai hemisfer dominan dan non dominan, akan tetapi sekarang pembagiannya bukan lagi seperti itu. 

Sekarang telah diketahui hemisfer kiri spesialisasinya adalah untuk proses analitik sekuensial dan juga berperan penting dalam kategorisasi dan simbolisasi, sedangkan hemisfer kanan dikatakan sebagai hemisfer yang spesialisasinya dalam area hubungan spasiotemporal, hemisfer kanan itu banyak terlibat dalam mengidentifikasi objek sesuai dengan bentuknya dan dapat mengenali musik dan juga wajah.

Hemisfer kanan berfungsi untuk menerima impuls somatic dan juga kontrol motorik dari sisi tubuh sebelah kiri, hemisfer kanan berpengaruh pada kegiatan seni, bertanggung jawab untuk persepsi ruang maupun pola, mengenali wajah, mengidentifikasi dan mendiskriminasi bau.

Hemisfer kiri berfungsi untuk menerima impuls somatic dan juga kontrol motorik dari sisi tubuh sebelah kanan, hemisfer kiri terlibat dalam memecahkan suatu masalah faktual, bertanggung jawab atas keilmuan seperti matematika atau ilmu pengetahuan alam, memahami dan mengekspresikan bahasa, untuk memahami ide atau gagasan.

Pada segi visual, otak kanan akan melihat gambaran-gambaran pola seperti sudut atau garis dalam memperkirakan bentuk, sedangkan otak kiri akan melihat gambaran gambaran seperti huruf. Dalam segi memori, otak kanan memorinya itu terkait memori wajah, musik, dan seni lainnya, sedangkan memori kiri terkait dengan memori bahasa dan cerita-cerita.

Otak bagian depan atau korteks prefontal pada hemisfer kanan berfungsi untuk mempertimbangkan perilaku yang baik ataupun tidak, yang benar atau salah, dan terkait dengan tata karma. Sedangkan bagian depan atau korteks prefontal pada hemisfer kiri berfungsi untuk memikirkan apa yang harus disampaikan. Jadi jika hemisfer kanan melibatkan tindakan, sedangkan hemisfer kiri melibatkan perkataan.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun