Mohon tunggu...
Rifa Tri Khairunnisa
Rifa Tri Khairunnisa Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswi

Fighting!

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Cegah Stunting: KKN Babakanjati Gelar DASHAT dengan Ibu-Ibu dan Kader Desa Babakanjati

15 Agustus 2024   18:26 Diperbarui: 15 Agustus 2024   18:32 149
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kuningan, 14 Agustus 2024 -- Dalam rangka mengatasi masalah stunting di Desa Babakanjati, mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Muhammadiyah Kuningan mengadakan acara Dapur Sehat Atasi Stunting (DASHAT). Kegiatan ini berlangsung di Balai Desa Babakanjati dengan menggelar demo masak yang dihadiri oleh ibu-ibu yang anaknya termasuk kategori stunting dengan usia 1 tahun ke atas.


Sebelum demo masak dimulai, Saudari Nabilla Hanifa Septemya, mahasiswa KKN dari Program Studi PGSD, memberikan pemaparan singkat mengenai isi piringku serta menjelaskan menu sehat dan bergizi.

"Semoga dengan adanya demo masak dari mahasiswa Universitas Muhammadiyah Kuningan dapat menginspirasi ide masakan untuk para ibu-ibu desa Babakanjati," kata Nabilla.

14/08/2024/dokpri.
14/08/2024/dokpri.


Demo masak yang dipimpin oleh Saudari Nabilla bersama tim KKN, menunjukkan cara memasak menu-menu sehat yang mudah dibuat dan kaya akan nutrisi. Beberapa menu yang didemonstrasikan antara lain:

1. Ayam Rambutan :Menggunakan daging ayam, telur, wortel, daun bawang untuk meningkatkan asupan protein.
2. Sayur Bening Tahu : Menggunakan tahu, wortel dan jagung meningkatkan asupan vitamin dan serat.

Salah satu ibu kader yang menjadi peserta demo masak, mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada mahasiswa KKN. "Saya sangat terbantu dengan adanya kegiatan ini. Sekarang saya jadi tahu bagaimana cara memasak makanan yang sehat dan bergizi untuk anak saya. Terima kasih banyak kepada mahasiswa KKN," ujarnya.

Para ibu yang hadir sangat antusias mengikuti demo masak ini. Mereka juga diberikan kesempatan untuk mencoba memasak sendiri dengan bimbingan dari mahasiswa KKN.

Kegiatan Dapur Sehat Atasi Stunting (Dashat) yang diadakan oleh mahasiswa KKN Universitas Muhammadiyah Kuningan berjalan dengan sukses dan mendapat sambutan positif dari warga dan ibu kader Desa Babakanjati. Diharapkan, kegiatan ini dapat membantu mengurangi angka stunting di desa dan meningkatkan kualitas hidup anak-anak melalui pola makan yang sehat dan bergizi.

Dengan adanya kegiatan ini, mahasiswa KKN Universitas Muhammadiyah Kuningan berharap dapat membantu menciptakan generasi yang sehat dan cerdas di masa depan. Semoga program-program serupa terus berlanjut di desa Babakanjati dan memberikan manfaat bagi masyarakat luas.

Penulis : Mahasiswa/i KKN Babakanjati

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun