Mohon tunggu...
Ridya Lely
Ridya Lely Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Jiwa Merah Putih

5 September 2017   22:47 Diperbarui: 5 September 2017   23:19 510
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Indonesia merupakan negara yang berada di benua Asia tepatnya Asia Tenggara, ia memiliki hamparan yang sangat luas yang terdiri dari beribu-ribu pulau, negara ini terkenal akan kekayaan sumber daya alamnya, faktor-faktor inilah yang memicu negara-negara lain berlomba-lomba dalam menjajah negara ini. Indonesia telah dijajah selama kurang lebih 3,5 abad oleh negara-negara lain, seperti portugis, perancis, inggris, belanda dan beberapa negara lainnya. 

Pada masa penjajahan Indonesia berada dalam keadaan yang sangat menyedihkan, sangat mengharukan, dan sangat memperihatinkan, Indonesia hanya bisa mematuhi dan mengikuti peraturan yang dibuat oleh negara-negara penjajah, yang mana peraturan-peraturan tersebut tidak memiliki peri kemanusiaan dan peri keadilan.

Hingga pada tahun 1928 bangkitlah jiwa pemuda-pemuda Indonesia yang memiliki keberanian dan niat yang suci, keberanian yang berkobar-kobar dan niat untuk mencapai tujuan yang suci nan mulia tersebut mencerminkan makna dari bendera yang dimiliki Indonesia yaitu bendera merah putih. 

Pemuda-pemuda dahulu rela mengorbankan segala sesuatu untuk negara ini, bahkan masa remaja pun mereka korbankan, masa yang seharusnya mereka nikmati setiap detiknya bersama teman-teman dan keluarga, masa yang seharusnya mereka disibukkan dengan pemikiran akan masa depan mereka, tapi mereka dengan senang hati membuang rasa keegoisan yang ada dalam jiwa mereka, mereka menomer duakan hal tersebut demi Indonesia.

Bagaimana dengan remaja sekarang? Masihkah tertanam dalam diri mereka rasa nasionalisme? Masihkah terlintas dalam pikiran mereka untuk menjadikan Indonesia lebih maju dan berkembang lagi? Masihkah tertanam dalam diri mereka jiwa merah putih? jiwa yang selalu berani melawan musuh-musuh Indonesia, jiwa yang memiliki niat yang suci terhadap Indonesia, 

Jiwa yang rela mengorbankan segala sesuatu demi Indonesia. Jawaban dari pertanyaan-pertanyaan diatas hanya ada dalam diri kita yaitu pemuda-pemuda Indonesai, kita sebagai generasi muda yang akan meneruskan jejak perjuangan para pahlawan Indonesia dalam menjaga, mengembangkan dan memajukan Indonesia, selayaknyalah kita mulai menanamkan jiwa merah putih dalam diri kita, kita lanjutkan perjuangan-perjuangan para pahlawan Indonesia dan kita wujudkan impian-impian mereka untuk Indonesia.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun