Mohon tunggu...
Richard Maximillian
Richard Maximillian Mohon Tunggu... Lainnya - I made this account for school

School account

Selanjutnya

Tutup

Nature Pilihan

Ternyata Inilah Dampak Buruk Pencemaran Lingkungan terhadap Lingkungan dan Iklim!

13 Mei 2022   00:05 Diperbarui: 13 Mei 2022   00:09 318
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Indonesia adalah negara yang dipenuhi beragam keindahan flora dan fauna serta pemandangan menakjubkan akan kekayaan alamnya. Bahkan Indonesia dinobatkan oleh situs Rough Guides  sebagai negara keenam terindah di dunia. 

Dalam keterangannya, Rough Guides menuliskan bahwa Indonesia memiliki keragaman etnis, budaya dan bahasa yang sangat kental. "Sifat sebagian besar gunung berapi di pulau-pulau yang ada di Indonesia telah menciptakan pemandangan menakjuban, gunung-gunung yang menjulang tinggi tersapu awan yang terbungkus hijau sawah atau hutan hujan, kemudian ada pantai yang airnya sangat jernih dan laut biru yang cerah, dengan latar belakang hutan belantara terbesar di Asia Tenggara dan suaka margasatwa," kutipan dari Rough Guides pada  Kamis (4/4/2019). 

Namun sejak dulu sampah telah menjadi masalah besar bagi tempat-tempat wisat di Indonesia. Seperti contoh, di pantai Bali dimana banyak sampah ditemumakan di pesisiran pantainya.  

Saat ini ada sebuah oraganisasi bernama Makeachange dimana mereka membersihkan sungai-sungai di Bali setiap harinya. Mereka berupaya membersihkan sungai dari polusi / pencemaran lingkungan yang terjadi.

Sebelum membahas pencemaran lingkungan dan dampak buruknya bagi lingkungan dan iklim mari kita mengenali dulu apa itu lingkungan dan apa itu iklim . 

Menurut Wikipedia lingkungan adalah kombinasi antara kondisi fisik yang  mencakup keadaan sumber daya alam seperti tanah, air, energi surya, mineral, serta flora dan fauna yang tumbuh di atas tanah maupun di dalam lautan, dengan kelembagaan yang meliputi ciptaan manusia seperti keputusan bagaimana menggunakan menggunakan lingkungan fisik tersebut dan menurut Wikipedia iklim adalah kebiasaan dan karakter cuaca yang terjadi di suatu tempat atau daerah. Kurun waktu yang menjadi acuan penentuan iklim rata-rata berdurasi 30 tahun.

Nah karena sekarang kita mengetahui apa arti dari pencemaran lingkungan dan iklim mari kita bahasa dampak buruk pencemaran lingkungan dan hubungannya dengan iklim. 

Apakah kalian tau bahwa pencemaran lingkungan itu ternyata dibagi menjadi 4 lhooo.Terdapat pencemaran udara, pencemaran air, pencemaran tanah dan pencemeran suara. Mari kita membahas satu persatu bersama-sama!

1.Pencemaran Udara

Pertama-tama mari kita bahas pencemaran udara.

Salah satu penyebab pencemaran udara disebabkan dari asap yang dikeluarkan kendaraan pribadi  yang kita pakai sehari-hari dan juga asap dari perusahaan .Sebagai contoh seperti mobil dan motor.Hal ini biasa disebabkan karena terjadinya kerusakan pada radiator mesin kendaraan.

Pencemaran udara dapat memicu terjadinya gangguan pernapasan, seperti asma, ISPA, dan kanker paru-paru. Penyakit ini dapat menyebabkan akibat fatal seperti kematian, berberapa gangguan pada paru-paru dan kurangnya kadar oksigen di dalam tubuh manusia. 

Tidak hanya itu pencemaran udara juga dapat memicu kebocoran pada lapisan ozon yang sangat krusial bagi bumi karena lapisan ozon berguna untuk melindungi bumi dari radiasi ultraviolet yang berasal dari Matahari. 

Jika lapisan ozon menipis, ini akan berbahaya untuk manusia dikarenakan  radiasi ultraviolet berisiko menyebabkan kanker kulit dan mengganggu sistem imun manusia. 

Seperti yang saya katakan tadi salah satu penyebab pencemaran udara adalah asap yang dikeluarkan kendaraan pribadi  yang kita pakai sehari-hari dan juga asap dari perusahaan.  

Asap yang dikeluarkan oleh kapal dan kereta juga merupakan pencemaran udara.  Pembakaran sampah juga menyebabkan pencemaran udara.

Namun salah satu penyebab udara yang sangat buruk adalah pembakaran hutan. Hal ini biasa terjadi dikarenakan keringnya hutan tersebut menyebabkan jatuhnya daun kering ke permukaan tanah di hutan tersebut yang terbakar oleh sinar matahari. Namun pembakaran hutan juga dapat disebabkan oleh percikan baik mau dari kendaraan atau percikan yang tersisa dari roko yang terbuang ke hutan. 

Kita dapat mengatasi masalah ini dengan menggunakan transportasi umum untuk perjalanan jarak jauh  dan juga dengan menggunakan sepeda untuk perjalanan jarak dekat. Kita juga dapat menghindari penggunaan plastik, mematikan lampu jika tidak digunakan dan memakai kipas di bandinkan dengan AC.

2. Pencemaran Air

Karena kita telah membahas pencemaran udara mari kita sekarang mengenali lebih dalam apa itu  pencemaran air. Menurut Wikipedia pencemaran air adalah peristiwa masuknya zat atau komponen lain ke dalam perairan. 

Pencemaran air merupakan masalah global utama yang membutuhkan evaluasi dan revisi kebijakan sumber daya air pada semua tingkat. Sekarang mari kita membahas dampak pencemaran air.

Pencemaran air dapat menyebabkan banyak hal dan dapat berbahaya misalnya dapat meracuni sumber air minum, meracuni makanan hewan, ketidakseimbangan ekosistem sungai dan danau, pengrusakan hutan akibat hujan asam, dan sebagainya. 

Kesuburan tanah dan produktivitas tumbuhan  juga terkena dampaknya karena jika air tercemari diserap tanah yang ditinggali tumbuhan tersebut maka pastinya air tersebut akan di serap oleh tumbuhan dan dapat menggangu kesuburan tanah dan produktivitas tanaman.

Pencemaran air dapat disebabkan oleh baik limbah rumah tangga, limbah industri, dan limbah pertanian. Pencemaran air dapat disebabkan oleh adanya sampah-sampah seperti kantong plastik dan botol plastik yang dibuangkan sembarangan oleh orang. Penggunaan deterjen dan membuangnya langsung membuangnya ke air juga merupakan pencemaran air.

Dampak yang diberikan dari penyebab-penyebab tersebut merupakan hal yang sangat fatal karena pencemaran air juga dapat menyebabkan penyakit seperti diare, demam berdarah, kanker kulit, matinya hewan-hewan yang hidup dalam air yang tercemari,  dan menurunnya jumlah kadar oksigen dalam perairan. 

Diperkirakan 800.00 menningal setiap tahun pada diare. Penyakit ini sering disebabkan oleh konsumsi air yang terkontaminasi, masalah sanitasi dan kurangnya kebersihan tangan.

Salah satu cara kita dapat mengatasi pencemaran air adalah dengan membuat kolam stabilisasi. Dengan membuat kolam stabilisasi dapat bermanfaat untuk mengolah air limbah secara alamiah sehingga zat-zat pencemar dapat dinetralkan sebelum air limbah dialirkan ke sungai. Kita juga dapat mencegah pencemaran air dengan tidak membuang kotoran sampah pada sungai dan sumber mata lainnya.

3. Pencemaran Tanah

Setelah membahas pencemaran air mari kita bahas pencemaran tanah karena salah satu dampak pencemaran air juga berdampak pada pencemaran tanah. 

Namun sebelum membahas lebih lanjut mari kita mempelajari dulu apa itu pencemaran tanah. Menurut Wikipedia pencemaran tanah adalah pencemaran tanah adalah keadaan di mana bahan kimia buatan manusia masuk dan mengubah lingkungan tanah alami.  

Namun menurut saya ada berberapa kesalahan karena pencemaran tanah juga dapat disebabkan oleh hal-hal natural dan tidak hanya bahan kimia buatan manusia.

Faktor alam yang dapat menjadi penyebab pencemaran tanah adalah bencana alam. Secara alamiah bencana alam dapat mencemari tanah terutama ketika terjadi banjir. 

Saat banjir, lapisan unsur hara tanah akan hilang terbawa arus air sehingga membuat tanah tersebut tercemar. Saat gunung berapi meletus, tanah akan tertutup abu vulkanik, pasir, dan material lainnya yang membuat tanah menjadi kering. Tetapi saat kembali ke keadaan normal, tanah yang tertutup tersebut akan menjadi subur. 

Salah satu penyebab pencemaran tanah yang dihasilkan oleh bahan kimia manusia adalah limbah organik. Meskipun lebih mudah diurai dan tidak membutuhkan waktu lama, limbah yang banyak berasal dari aktivitas industri kecil dan rumah tangga ini tetap saja dapat mencemari tanah. Dalam jumlah yang besar, limbah ini akan memengaruhi pertumbuhan tanaman. 

Dampak dari pencemaran tanah selanjutnya ialah dapat menurunkan hasil pertanian. Akibat dari tanah yang rusak akibat terkontaminasi limbah, banyak tanaman yang kekurangan nutrisi. Gagal panen menjadi salah satu dampak dari pencemaran tanah ini. Selain itu, tanaman budidaya menjadi cepat kering dan menguning.

Kita dapat mengatasi pencemaran tanah dengan melakukan daur ulang sampah anorganik, seperti plastik, logam, kaca, karet, dan lain-lain. Kita dapat juga mencegah pencemaran tanah dengan tidak membuang sampah deterjen ke tanah atau saluran air. Kita juga dapat menjaga kelestarian tanaman untuk mengurangi pengikisan lapisan humus tanah oleh air hujan. 

Menurut saya pribadi hal kecil yang kita bisa lakukan adalah menanam pohon dengan tujuan mengurangi pencemaran tanah dan mencegah banjir dan erosi tanah.

4. Pencemaran Suara

Sekarang mari kita membahas topik pencemaran suara. Pertama arti pencemaran suara menurut Wikipedia adalah pencemaran suara adalah gangguan pada lingkungan yang diakibatkan oleh bunyi atau suara yang mengakibatkan ketidaktentraman makhluk hidup di sekitarnya. Pencemaran suara diakibatkan suara-suara bervolume tinggi yang membuat daerah sekitarnya menjadi bising dan tidak menyenangkan. 

Ciri-ciri pencemaran suara adalah suara bising yang teramat mengganggu sehingga cepat atau lambat akan memengaruhi kondisi kejiwaan manusia. Bukan hanya itu, jika dialami dalam kurun waktu yang panjang, imbasnya akan membuat kepekaan telinga berkurang. 

Terdapat banyak contoh pencemaran suara disekitar kita setiap harinya seperti contoh  di dunia paling banyak disebabkan oleh kebisingan dari suara pesawat udara. Tetapi selain itu pencemaran suara juga dapat diakibatkan dari suara kendaraan bermotor, suara pabrik, suara petir, dan suara kereta api. 

Pencemaran suara juga memilliki penyebab alami yaitu petir karena petir dapat menggangu aktivitas manusia dan jika terulang-ulang terjadi petir hal tersebut dapat membuat kepekaan telinga berkurang.

Salah satu dampak buruk pencemaran suara adalah hal tersebut dapat mengurangi kepekaan telinga. Pencemaran suara juga dapat menimbulkan pencemaran lingkungan yang mengganggu kesehatan seperti gangguan tidur, gangguan pendengaran, penyakit kardiovaskular, gangguan hormon, dan meningkatkan insidensi diabetes.

Menurut saya sendiri pencemaran suara dapat menganggu aktifitas kita sehari-hari dan membuat kita tidak nyaman. Karena itu salah satu cara kita dapat menangani pencemaran suara adalah dengan membiasakan diri dengan pencemaran suara tersebut agar kita sudah terbiasa dengan hal tersebut dan sudah merasa dan menganggap hal tersebut menjadi rutin. Namun kita dapat mencegah pencemaran suara menggangu kehidupan kita pribadi dengan cara memillih tempat tinggal yang tenang.

5. Perubahan Iklim

Menurut PBB perubahan iklim adalah perubahan iklim mengacu pada perubahan suhu dan pola cuaca dalam jangka panjang. Pergeseran ini mungkin bersifat alami, tetapi sejak periode 1800-an, aktivitas manusia telah menjadi pendorong utama perubahan iklim, terutama dengan pembakaran bahan bakar fosil (seperti batu bara, minyak, dan gas) yang menghasilkan gas yang memerangkap panas.

Penyebab perbahan iklim adalah saat emisi gas rumah kaca menyelubungi Bumi, panas matahari pun terperangkap. Hal ini menyebabkan pemanasan global dan perubahan iklim. Dunia sekarang memanas lebih cepat daripada kapan pun sepanjang sejarah yang tercatat. 

Sebelum lanjut lebih dalam mari kita membahas dulu apa itu efek rumah kaca. Menurut Wikipedia efek rumah kaca adalah kemampuan atmosfer untuk mempertahankan suhu udara panas yang nyaman dalam perubahan nilai yang kecil. Unsur pembentuk efek rumah kaca ialah gas rumah kaca yang menahan panas keluar dari Bumi. 

Ada berbagai hal yang kita dapat lakukan untuk menangani hal ini seperti menanam pohon, mengurangi penggunaan pemanas air, mengurangi penggunaan AC (air conditioner) dll. 

Kita juga dapat menerapkan Reduce, Reuse, Recycle. Menurut saya kita dapat memulai dengan mematikan AC saat tidak dipakai dan mematikan lampu saat tidak dipakai. 

Dari yang kita pelajari ada banyak hal yang kita tidak tau dapat menyebabkan hal-hal buruk bagi hidup kita dan juga ada hal-hal yang kita tidak tau dapat membantu bumi kita. Mulai sekarang mari kita lakukan langkah kecil demi masa depan bangsa kita dan bumi kita.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Nature Selengkapnya
Lihat Nature Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun