Mohon tunggu...
Ria Angelina
Ria Angelina Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

Tips Memilih Robot Vacuum Cleaner yang Mumpuni

2 Maret 2018   22:41 Diperbarui: 2 Maret 2018   22:48 590
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Robot Vacuum Cleaner

Kebersihan rumah adalah segalanya. Setuju?

Selain dapat memberikan rasa nyaman penghuninya, rumah yang bersih turut andil dalam menjaga kesehatan dari ancaman debu dan kotoran. Tapi, sayangnya, kita sendiri terkadang tidak sempat untuk membersihkannya. Alasan padatnya pekerjaan dan lelahnya tubuh usai beraktivitas seharian adalah faktor penghambat utama bagi kita yang tinggal di daerah perkotaan.

Solusinya? Jika ingin memilih efisiensi dan kepraktisan, tentu Robot Vacuum Cleaner jawabannya.

Tapi, sebelum itu, simak beberapa tips berikut ini agar kamu yang berminat meminangnya tidak sampai salah pilih!

Dimensi Tipis, Optimal Bersihkan Area Sulit

Beberapa tipe robot vacuum diciptakan memiliki dimensi ketebalan yang tipis. Bahkan, ada yang tingginya hanya 5 cm saja! Kelebihan ini tentu bisa dimanfaatkan agar area lantai di kolong furniture yang sempit dapat dibersihkan secara sempurna. Jadi, tak harus repot membungkuk lagi ketika menyapu lantai, karena robot siap melibas segala kotoran, seperti debu, remah makanan, atau bahkan bulu hewan peliharaan dengan baik.

Fitur Lengkap, Lantai Bersih Mengkilap

Di pasaran Indonesia saat ini, robot vacuum cleaner terbagi menjadi 2 jenis. Ada yang dirancang untuk 3in1, yaitu menyapu, menghisap, dan mengepel kotoran di lantai. Ada pula yang hingga 5in1, yaitu menyapu, menghisap, menyikat, mengepel, sekaligus mengeringkan lantai dalam sekali kerja. Keren dah. Jenis ini tidak hanya optimal membersihkan lantai keramik saja, permukaan yang kompleks seperti karpet pun mampu dibersihkan dengan sempurna.

After Sales dan Ketersediaan Spare Part

Robot Vacuum Cleaner merupakan teknologi baru bagi sebagian besar masyarakat Indonesia. Oleh karena itu, belum banyak penjual yang telah sediakan layanan purna jual yang baik. Padahal, hal ini merupakan syarat penting agar berbagai masalah robot dapat segera diatasi secara tepat. Apabila terlalu disepelekan, usia pemakaian robot bisa lebih singkat dan mengurangi nilai manfaat. Terlebih, jika salah satu komponennya mengalami rusak, maka hal tersebut hanya mampu disembuhkan dengan mengganti spare part.

Demikian beberapa tips sederhana bagi kamu yang ingin merasakan asyiknya membersihkan rumah tanpa buang banyak tenaga. Semoga informasi ini bermanfaat sehingga kamu dapat memilih dan memiliki robot vacuum cleaner yang tepat.

Sayonara!

Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun