Mohon tunggu...
Riandi
Riandi Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Anak kampung yang jatuh cinta pada sastra adalah saya. Komedi? Saya suka sekali. Mari bersua di @riandi_08

Selanjutnya

Tutup

Beauty

Due Personel Boy Band Super Junior Kenakan Batik Karya Kang Emil

25 Mei 2021   17:18 Diperbarui: 25 Mei 2021   17:36 107
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pose Leeteuk saat kenakan batik karya Ridwan Kamil. | Sumber : www.instagram.com/xxteukxx

Dua personel boyband Super Junior yakni Leeteuk dan Yesung menjadi ramai jadi perbincangan warganet dan pemberitaan dimana-mana usia  mereka memposting foto yang sedang berpose menggunakan batik karya Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil yang diberi nama batik Garuda Kencana. Melalui instagram pribadinya, Leeteuk dan Yesung kompak menguploadnya pada Senin (25/5/2021).

Yesung saat kenakan batik Garuda Kujang Kencana karya Ridwan Kamil. | Sumber: www.instagram.com/yesung1106
Yesung saat kenakan batik Garuda Kujang Kencana karya Ridwan Kamil. | Sumber: www.instagram.com/yesung1106
"Apa ini cocok untukmu? Terima kasih kepada Ridwan Kamil yang merancang batik ini. Terima kasih untuk Jawa Barat dan Indonesia. Aku cinta kamu." inilah caption yang ditulis pada unggahan foto di akun instagramnya Yesung.

Leeteuk juga menuliskan caption pada unggahan fotonya "@ridwankamil mendapat hadiah #batik yang didesain olehnya. Terima kasih Ridwan Kamil untuk desain batiknya. Terima kasih Jawa Barat dan Indonesia. Aku cinta kamu."
Lantas Ridwan Kamil alias Kang Emil pun membalas kedua postingan tersebut.

"GLOKAL. Thank you KPop stars @xxteukxx and @yesung1106 of @superjunior for wearing west java batik @batikkomar that i designed.
You are now officially ready for "pergi kondangan" or "ikut pilkada" in Indonesia.
Khamsahamnida from your Hyung.
*Buat gadis2 Indonesia, dengan ini mereka terlihat lebih melokal dan tentunya lebih terjangkau.
Mari semangat jadikan batik Indonesia mendunia. Saya menggunakannya untuk diplomasi budaya. #jabarjuara #smilingwestjava" dikutip dari akun instagram Ridwan Kamil @ridwankamil.

Dengan adanya hal tersebut, nama Ridwan Kamil pun sempat menjadi tranding di Twitter pada Senin malam.

Cerita Batik Garuda Kujang Kencana

Komarudin Kudya sebagai pemilik Batik Komar ialah orang yang menerima oretan desain batik karya Kang Emil tersebut yang kemudian diwujudkan dalam bentuk batik. Komarudin mengatakan desain batik tersebut dibuat oleh Kang Emil saat masih menjabat sebagai Wali Kota Bandung.

Seperti dikutip dari Kompas.com Komarudin menjelaskan mengenai batik yang diberi nama Garuda Kujang Kencana tersebut. "Desain batiknya bernama Garuda Kujang Kencana karya Bapak Ridwan Kamil, Motifnya cukup viral dan biasanya dijadikan suvenir. Hampir semua menteri mendapatkan batik tersebut," ungkap Komar. Komar juga menjelaskan bahwa batik tersebut digunakan personel Suju itu atas idenya Pak Ridwan Kamil.

Salah satu tujuan menyertakan dua personel boyband Suju dalam memperkenalkan batik khususnya batik Jawa Barat ialah karena selama pandemic Covid19 menurunnya usaha batik dan perjain kehilangan pekerjaannya. Harapannya dengan melibatkan para artis, publik figur, influencer dan milenial mengenakan batik ialah mampu mengembalikan industri atau usaha batik yang tengah menurun ini.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Beauty Selengkapnya
Lihat Beauty Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun