Mohon tunggu...
Riana Dewie
Riana Dewie Mohon Tunggu... Freelancer - Content Creator

Simple, Faithful dan Candid

Selanjutnya

Tutup

Kebijakan Pilihan

Tingkatkan Kesiapsiagaan saat Operasi Militer Perang, TNI AL Tembakkan Empat Rudal

28 Desember 2023   13:43 Diperbarui: 2 Januari 2024   10:20 5641
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Penembakan empat rudal dalam manuver lapangan latihan gabungan TNI 2023 (Sumber: rri.co.id)Input sumber gambar

Profesionalisme para prajurit TNI diuji saat melancarkan penembakan empat rudal dalam manuver lapangan latihan gabungan TNI 2023 di wilayah Kogabwilhan II, yakni di Laut Jawa, Senin (31/7).

Tentu saja ini menjadi sebuah kebanggaan dalam rangka meningkatkan profesionalisme para prajurit TNI baik Darat, Laut maupun Udara. Bahkan, sehari setelahnya akan dilanjutkan dengan operasi gabungan TNI untuk uji coba operasi militer perang.

Latihan Gabungan TNI 2023 ini dilakukan di Pantai Banongan, Situbondo, Jawa Timur pada Selasa (01/08/2023). Pendaratan amfibi dalam latihan gabungan TNI ini mengerahkan sejumlah alutsista TNI AL dan 2000 ribu personel dari matra Laut.

Bahkan, dikerahkan pula 35 KRI, 14 Pesawat Udara, 36 Kendaraan Tempur Marinir, serta puluhan Material Tempur Marinir. Seperti apa keseruan aksi pasukan yang dijuluki “Hantu Laut” ini? Nah, ikuti ‘petualangan’ ini hingga selesai, ya!


TNI Ledakkan Empat Rudal dan Satu Bom

Operasi oleh TNI AL yang dilakukan selama beberapa hari ini merupakan rangkaian dari manuver lapangan latihan gabungan TNI di wilayah Komando Gabungan Wilayah Pertahanan II. Dalam kesempatan ini, kesiapsiagaan komando gabungan wilayah pertahanan atau kogabwilhan di tiga lokasi di Tanah Air diuji.

Dalam latihan ini, empat rudal dan sebuah bom meledak sehingga menghancurkan sebuah kapal di Laut Jawa, tepatnya di perairan Situbondo, Jawa Timur. Melalui persiapan yang matang dan terukur, ledakan ini cukup aman bagi masyarakat maupun personel TNI sekitar sehingga tak ada korban jiwa dalam latihan ini.
n

Penembakan empat rudal dalam manuver lapangan latihan gabungan TNI 2023 (sumber: rri.co.id)
Penembakan empat rudal dalam manuver lapangan latihan gabungan TNI 2023 (sumber: rri.co.id)

Bagaimana spesifikasi rudal yang ditembakkan? Nah, menurut informasi dari beberapa sumber, ada empat rudal yang digunakan pada latihan ini.


Pertama, dua rudal SSM Exocet MM40 Block 3 yang ditembakkan dari KRI RE Martadinata (KRI REM)-331 sebagai penembak utama dan KRI John Lie (KRI JOL)-358 sebagai penembak cadangan. Rudal ini memiliki kecepatan 0,93 mach dengan jarak jelajah 6,5-97 mil laut serta tinggi jelajah hingga 9 mil.

Kedua, rudal C-802 yang ditembakkan dari KRI Yos Sudarso (KRI YOS)-353 sebagai penembak utama dan KRI Abdul Halim Perdanakusuma (KRI AHP)-355 sebagai cadangan. Rudal jenis ini memiliki kecepatan 0,9 mach dengan jarak jelajah 5,4-64,7 mil laut serta tinggi jelajah hingga 20 mil.

Ketiga, rudal C-705 yang ditembakkan dari KRI Tombak (KRI TOK)-629 sebagai penembak utama dan KRI Sampari (KRISPR)-628 sebagai penembak cadangan. Adapun rudal yang satu ini memiliki kecepatan 0,8 mach dengan jarak jelajah 6-70 mil laut dan tinggi jelajah hingga 20 mil.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kebijakan Selengkapnya
Lihat Kebijakan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun