Mohon tunggu...
Riana Dewie
Riana Dewie Mohon Tunggu... Freelancer - Content Creator

Simple, Faithful dan Candid

Selanjutnya

Tutup

Otomotif Pilihan

Mini Trip KRL Jogja - Solo Dibuka untuk Umum. Sudah Daftar?

30 Januari 2021   20:38 Diperbarui: 31 Januari 2021   06:36 1047
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dilarang Duduk di Kursi Ini (bertanda merah)

 "Jug gicak gicuk gicak gicuk.... Kereta berangkat.... Jug gicak gicuk gicak gicuk.... Hatiku gembira.....", sebuah lagu yang dulu tak jarang membuat badan saya ikut bergoyang. Jiahh, udah ketebak kan lagu ini menceritakan tentang apa? Yap betul, perjalanan dengan kereta.

Dulu kan suaranya emang gijak gicuk gicak gicuk, maklum kereta tua. Tapi, kalau yang sekarang mah suaranya suurrrr .... nyessss, alias dilengkapi dengan teknologi terbaru yang nyaris tanpa getaran atau suara kereta yang berisik, kecuali saat klakson berbunyi ya. Hihihi... 

Lha, kok bahas kerena dari tadi? Hihihi... Saya kan habis jalan-jalan sembari reyen kereta baru. Ya, ini adalah sebuah cerita tentang perjalanan mini saya bersama KRL Jogja - Solo.

Setelah akhir tahun lalu saya bisikin bahwa PT Kereta Api Indonesia (KAI) lewat anak perusahaannya, PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) sudah pasang kuda-kuda untuk mengaktifkan Kereta Rel Listrik (KRL) yang selama ini hanya beroperasi di Jabodetabek, kini masyarakat Jogja - Solo sudah bisa icip-icip kereta yang digadang-gadang lebih ramah lingkungan ini.

Informasi terkait ini tentunya telah tersebar seantero jagat raya, apalagi kemarin saya juga mendapat undangan untuk bisa merasakan nikmatnya perjalanan di dalam kerata yang wus-wus... cepat kilat sampai di tujuan.

Saya dan kawan-kawan komunitas mencoba KRL Jogja-Solo (dok. Vika K)
Saya dan kawan-kawan komunitas mencoba KRL Jogja-Solo (dok. Vika K)

Uji coba KRL jogja - Solo ini dilakukan dalam dua tahap, yaitu tahap pertama diikuti oleh kalangan komunitas dan pewarta di tanggal 20 Januari 2021 hingga akhir bulan, termasuk saya yang mendapat jatah di rentang waktu tersebut. Selanjutnya, akan ada uji coba publik yang rencananya dilaksanakan mulai tanggal 1 Februari 2021. 

Publik? Betul, yang artinya masyarakat umum sudah diperbolehkan untuk mencoba fasilitas KRL ini untuk jurusan Jogja -Solo maupun sebaliknya. Kabarnya lagi, biaya tiket untuk masa uji coba ini hanya Rp. 1 loh... Wow :D

Cara Mengikuti Uji Coba KRL Jogja - Solo? Download "KRL Access"

Antri tiketnya dimana ya? Hari gini kok masih mengantri sih. Via online donk, praktis :D Nah, buat kamu yang sudah kepo dengan produk barunya PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) ini, boleh banget mendaftar secara online melalui aplikasi KRL Access. 

Caranya? Kamu hanya tinggal unduh aplikasi KRL Access, boleh melalui Playstore jika ponselmu Android atau Appstore untuk ponsel iOS.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Otomotif Selengkapnya
Lihat Otomotif Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!

Jalan Braga Bandung, Ketika Bebas Kendaraan!

5 bulan yang lalu
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun