Mohon tunggu...
Riana Dewie
Riana Dewie Mohon Tunggu... Freelancer - Content Creator

Simple, Faithful dan Candid

Selanjutnya

Tutup

Music Pilihan

Seventeen, Semoga Tenang Kau di Sana ... Selamanya

27 Desember 2018   13:53 Diperbarui: 27 Desember 2018   19:21 967
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Selamat Jalan Seventeen (Foto: kompas.com, edit: rianadewie)

"Eh, itu band pernah ngisi acara ultah adeknya temenku, pas perayaan sweet seventeen loh....", begitulah sebuah percakapan hangat bersama seorang kawan, kira-kira saat saya kelas 2 SMU. Ehmm, belasan tahun lalu. Tak menampik, saya pun suka dengan lagu-lagu dari band yang lahir dari anak-anak yang dipertemukan dari sekolah yang sama ini. 

'Cobalah' dan 'Seisi Hati', dua lagu pertama yang memang menjadi favorit saya saat itu. Setiap lagunya memang dikemas dengan hati, itulah yang membuat saya suka dengan karya band asal Jogja, Seventeen.

Berdomisili di Jogja, saya sungguh bangga karena banyak musisi atau band hebat yang lahir dari kota ini. Sheila on 7, Letto, Jikustik hingga Shaggydog adalah beberapa band asal Jogja yang sukses melahirkan lagu-lagu hits. Begitupun Seventeen, band beraliran pop rock ini memang telah menawarkan lagu-lagu romantis sejak awal kemunculannya di TV. 

Uniknya, saat masih digawangi Doni sebagai vokalisnya hingga 2008, video klip yang mereka buat terkadang menampilkan kesan humor dan fun, misalnya pada lagu 'Jibaku'. Nah, kalau yang satu ini adalah satu lagu kesukaan saya yang liriknya bikin galau habis. Yuk nostalgia :)


Seventeen Tawarkan lagu-lagu Cinta Berlirik Lembut

Ifan sebagai vokalis pengganti, menurut saya memiliki suara yang tak kalah khas. Ada kemiripan warna vokal dengan Doni, vokalis lama, walau saya tak dapat menjelaskan bagian yang mana, karena memang saya tak terlalu paham tentang musik. 

Saya hanya bisa berkomentar bahwa Doni memiliki karakter suara yang empuk dan lembut. Sedangkan Ifan sendiri memiliki suara yang sangat bisa menyentuh hati pendengar, plus gaya bernyanyi dia yang seakan 'berbicara', membuat saya mudah mengerti makna lagu yang dinyanyikan.

Ya, mendengar nama band Seventeen, saya adalah satu dari jutaan umat manusia yang merasakan kepedihan mendalam atas musibah yang mereka alami. Menjadi korban dari bencana Tsunami saat mengisi acara gathering pegawai PT PLN (Persero) di Tanjung Lesung Banten 22 Desember 2018 lalu, tak heran jika mendatangkan isak tangis yang berlarut, terutama bagi keluarganya.  

Beragam cerita sedih menghiasi media beberapa hari ini, tentang rasa kehilangan sosok yang dikasihi, tentang kehilangan 'cinta' yang mereka miliki. 

Tak hanya keluarga besar Seventeen, beberapa artis lain dan masyarakat sekitar pun tak sedikit yang menjadi korban. Sang vokalis Ifan, satu-satunya dari anggota Seventeen yang diberi karunia keselamatan. Sedih sekali :(

Ifan Seventeen Menangis saat belum menemukan teman-temannya (sumber: mamamia.com)
Ifan Seventeen Menangis saat belum menemukan teman-temannya (sumber: mamamia.com)
Tentang Seventeen, saya bukanlah fans garis kerasnya, yang mengikuti setiap konsernya dari kota ke kota. Saya hanya penikmat karya-karyanya, dan lagu-lagu mereka memang mewarnai perjalanan saya, mulai dari SMP hingga sekarang---kurang lebih 19 tahun. Album "Lelaki Hebat", menurut saya memberikan warna baru, seiring pergantian Ifan sebagai vokalis barunya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Music Selengkapnya
Lihat Music Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun