Mohon tunggu...
INDRIAN SAFKA FAUZI (Aa Rian)
INDRIAN SAFKA FAUZI (Aa Rian) Mohon Tunggu... Penulis - Sang pemerhati abadi. Pemimpin bagi dirinya sendiri.

Hamba Allah dan Umat Muhammad Saw. 🌏 Semakin besar harapan kepada Allah melebihi harapan kepada makhluk-Nya, semakin besar pula potensi dan kekuatan yang kita miliki 🌏 Link Akun Pertama: https://www.kompasiana.com/integrityrian 🌏 Surel: indsafka@gmail.com 🌏

Selanjutnya

Tutup

Puisi

[Puisi] Kenangan Masa Lalu di Hotel Sederhana

17 Juli 2023   08:25 Diperbarui: 17 Juli 2023   08:29 129
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Lelah indah menerpa atma darsana
Ku singgah di peristirahatan sederhana
Hangat sapa senyum ramah pemilik papan
Kesederhanaan namun dibalut pelayanan

Interaksi nyaman terjaga dalam ruangan
Para penikmat suasana duduk dalam tenang
Sebuah taman sejuk nan hijau jadi sandaran
Pandangan mata terhibur jua penuh senang

Sebuah sarapan pagi pelengkap rasa lapar
Tersaji dalam kehangatan tangan profesional
Walau kami bukan seorang kaya harta gelegar
Namun ketulusan sang pelayan menyentuh awal

Dibalik kesederhanaan terdapat kemegahan
Bukan soal megah pandangan apa yang menyerta
Namun menjangkau kalangan dikala membutuhkan
Akan kehadiran persinggahan menikmati tercipta

Gulir detik sang pelayan dengan senyum merona
Tangan handal tetap sigap untuk kami terpesona
Sanjungan dari insan pelayan yang ramah tamah
Hidupkan suasana menyerta kami terperangah

Pamit kami waktu berlalu memulai kegiatan
Pengalaman sederhana namun membekas indah
Izinkan saya gores bait bait puisi tentang sebuah kisah
Semoga semua merasakan damai nyaman ketentraman

Terbitlah kisah dalam lantunan puisi sederhana menyerta
Tentang rasa yang digoreskan pena bersahaja untuk kita
Inilah sebuah pengalaman singkat seorang pengembara
Terima kasih atas kasihmu yang terkenang megah bahtera

Cimahi, 17 Juli 2023.

Aa Rian untuk Kompasiana dan Warganya.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun