Instagram adalah sebuah aplikasi berbagi foto yang memungkinkan pengguna mengambil foto, menerapkan filter digital, dan membagikannya ke berbagai layanan jejaring sosial, termasuk milik instagram sendiri. Saya kira, cukup banyak yang sudah mengenal dan menggunakan aplikasi berbagi foto ini di smartphones masing-masing. Sekedar informasi, pengguna Instagram sekarang telah mencapai 8 juta orang di seluruh dunia. Jumlah ini memang masih sedikit dibandingkan pengguna Facebook atau Twitter, tetapi saya yakin jumlah pengguna Instagram akan terus bertambah seiring berjalannya waktu.
Instagram memang sedang sangat booming saat ini, dan kini masyarakat sudah banyak yang memiliki akun instagram. Tapi tahukah anda, sekarang ini media sosial seperti IG bisa dijadikan sarana untuk berjualan online. Saya melihat sudah banyak bermunculan online shop yang berjualan melalui Instagram. Mereka menggunakan fitur yang ada untuk memasarkan produknya, yang kebanyakan segmen penjualannya difokuskan untuk para remaja, terutama kaum hawa dari kelas bawah menengah maupun menengah ke atas.
Instagram yang tadinya digunakan sebagai aplikasi untuk mengupload foto atau video, kini IG sudah beralih fungsi sebagai aplikasi untuk berjualan online, dan saya sangat setuju jika instagram digunakan sebagai sarana berjualan, karena dengan hal ini, kita sebagai masyarakat yang menggunakan IG juga merasa diuntungkan.
Seperti contohnya, teman saya bernama Ferensia, dia mempunyai dua akun IG, akun pertama adalah akun pribadi miliknya dan yang kedua adalah akun online shop nya, dia sudah dapat membeli mobil dari keuntungannya berjualan pakaian, accessories wanita di akun online shop IG nya.Ferensia adalah satu dari banyak orang yang sudah sukses menjalankan bisnisnya di medsos, terutama instagram. Sudah banyak orang yang berjualan di IG dan merasakan keuntungannya. Bagaimana dengan kalian? Apakah kalian juga ingin merasakan keuntungan itu?
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H