Mohon tunggu...
Reza Budi
Reza Budi Mohon Tunggu... pelajar/mahasiswa -

Hidup itu Continous Improvement

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Waktu Adalah Pedang Bermata Dua

3 Januari 2017   18:38 Diperbarui: 3 Januari 2017   18:52 220
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Humaniora. Sumber ilustrasi: PEXELS/San Fermin Pamplona

Waktu adalah bagian terpenting dari hidup kita,waktu adalah bagian yang sangat vital bagi kita,tanpanya segala sesuatu yang kita rencanakan pasti tidak akan terjadi. Waktu yang tersedia buat kita juga terbatas,dan kita gunakan itu untuk hal-hal yang baik maupun yang buruk. Tergantung bagaimana diri kita sendiri. Dalam kitab saya tertulis “barang siapa yang menggunakan waktu hanya untuk hal-hal negative dan tidak digunakan untuk mendekatkan diri pada Sang Pencipta,sesungguhnya ia dalam kerugian”. Sebuah kalimat singkat yang kerap kali kita melupakan makna yang terdapat pada kalimat itu. Banyak dari kita telah merencanakan waktu untuk  hal-hal positif,namun tak sedikit pula yang sebaliknya. Pernahkah anda berpikir bahwa sepersekian detik bisa merubah segalanya? Dan perubahan itu ada yang menyenangkan buat kita dan ada pula yang menyedihkan. Ini kembali lagi tergantung pada niat dari diri kita sendiri.

Saya merasakan bahwa waktu adalah sebuah pedang bermata dua,dimana jika kita tidak bijak dalam mengaturnya,menggunakannya tentu akan berdampak buruk bagi kita,tetapi jika kita bijak dan mampu maka efeknya akan sebaliknya. Terkadang ketika kita sudah merencanakan dan sudah dialokasikan waktunya namun rencana itu gagal terwujud,disinilah pepatah “Manusia merencanakan,Tuhan memutuskan”. Saya merasa harusnya ada banyak waktu yang digunakan untuk hal-hal positif,untuk mengembangkan diri,dan untuk berbagi kepada sesama,namun masih banyak saja manusia yang mengatakan jika waktunya kurang,atau tidak cukup. Contohnya ketika ada seorang mahasiswa yang diberikan tenggat waktu 6 hari untuk sebuah tugas namun sudah pas 6 hari tugas tersebut tidaklah rampung. Tentu ini renungan buat kita agar selalu memanfaatkan waktu sebaik mungkin,dan diisi dengan hal-hal yang positif dan berguna untuk semua.

Sebagai seorang manusia biasa,saya pun kerap tidak memanfaatkan waktu sebaik mungkin,dan juga terkadang waktu saya diisi dengan hal-hal yang tidak menguntungkan. Lalu disitulah saya benar-benar merasa bahwa waktu adalah sebuah pedang bermata dua,akan baik jika kita gunakan dengan baik,dan akan berdampak buruk jika tidak digunakan dengan baik. Jadi,manfaatkan waktu kita untuk hal-hal positif,hal yang berguna untuk sesama,jangan kita gunakan untuk hal-hal yang tidak menguntungkan bagi diri kita. Wajar memang jika kita kerap melalaikan waktu,toh kita manusia biasa yang kerap kali salah. Tapi setelah kita berbuat seperti itu langsung lah diperbaiki,tidak ada kata terlambat untuk memperbaiki selama kita gunakan waktu kita untuk berusaha menjadi lebih baik. semoga bisa menajdi renungan bagi kita……

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun