Mohon tunggu...
Retno Wahyuningkhusnul
Retno Wahyuningkhusnul Mohon Tunggu... Lainnya - mahasiswa

mahasiswa uin malang

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Karakteristik Masyarakat Madani

17 November 2022   23:16 Diperbarui: 17 November 2022   23:32 107
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Karakteristik  Masyarakat Madani

Sebelum membahass tentang karakteristik masyarakat madani. yukk kitaa pahami dulu tentang apasi sebenarnya masyarakat madani itu?
Masyarakat madani adalah suatu sistem masyarakat yang sangat menerapkan prinsip moral.

Sehingga dapat diartikan bahwa masyarakat madani memiliki sebuah keseimbangan yaitu antara kebebasan setiap individu dengan masyarakat. Setiap individu memiliki kebebasan selama tidak melanggar hak individu lainnya, dan tidak merugikan orang lain, maka mereka memiliki kebebasan dalam berperilaku tetapi sesuai dengan adab yang ada dalam masyarakat tersebut.

Meskipun didalam setiap individu atau kelompok pada masyarakat memiliki kebebasan masing-masing.Tetapi karena permasalahan ini dapat tidak menimbulkan konflik dan masalah, dan justru  menjadi sumber ketenangan, keamanan, dan ketentraman pada lingkungan masyarakat tersebut.

Masyarakat madani juga merupakan suatu kelompok masyarakat yang ada pada masyarakat dimana mereka merupakan golongan masyarakat yanh memiliki sifat yang beradab, memeliki dan menguasai ilmu pengetahuan,bersifat kemanusiaan dan memiliki keunggulan dalam menggunakan sebuah teknologi.

Prinsip Masyarakat Madani
Masyarakat madani memiliki beberapa prinsip yang terkandung didalamnya yaitu:
1. Demokratis
Prinsip yang pertama didalam masyarakat madani ini yaitu sikap demokratis. Sikap demokratis sendiri adalah  masyarakat yang memiliki perilaku yang sopan dalam berinteraksi dan juga santun dalam bertutur kata sehingga saat berkomunikasi pada masyarakat atau lingkungan sosial mereka tidak memandang suku ,agama ras, apalagi memandang warna kulit dan perbedaan lainnya.

Semua yang ada di dalam kelompok masyarakat ini dianggap sama  tidak ada yang beda dan tidak ada yang ditinggikan atau direndahkan sehingga semuanya memiliki hak dan kewajiban yang sama antara satu dengan yang lainnya .Tidak ada anggota yang dianggap sebagai mayoritas dan juga minoritas.

2. Ruang Publik yang Bebas
Prinsip yang kedua ini yaitu free public share,ini memiliki arti ruang publik yang bebas jadi  maksud dari prinsip ini yaitu masyarakat ingin menciptakan dan mempunyai kebebasan untuk berpendapat dan ini bisa dinikmati oleh seluruh individu. Dari prinsip ini , setiap individu di dalam suatu kelompok masyarakat memiliki jaminan baik dari sarana maupun prasarana untuk dapat mengemukakan dan menyampaikan pendapatnya dan juga usulannya. Sehingga seluruh pendapat dari perorangan atau individu  ini bisa disampaikan oleh individu, sarannya dapat didengar, direspon, dan juga bisa saja dilaksanakan jika mendapat persetujuan dari pihak yang memiliki hak atau disetujui oleh semua orang dalam lembaga tersebut.

3. Pluralisme
Masyarakat madani juga memiliki prinsip plurlisme. Pluralisme yaitu sebuah paham yang mengakui adanya keberagaman dalam berwarga dan bermasyarakat. Pada dasarnya didalam suatu kelompok atau didalam masyarakat pastinya terdapat banyak perbedaan.Di Indonesia sendiri merupakan negara yang besar serta memiliki berbagai macam ras ,suku, agama, budaya, dan juga bahasa sehingga dalam bermasyarakat tentunya terdapat perbedaan seperti diatas tersebut maka dari itu didalam masyarakat madani ini telah diterapkan sikap bijak dan saling menghargai perbedaan satu sama lain dalam kelompok tersebut maupun per individunya.

4. Toleran
Prinsip yang keempat untuk membangun masyarakat madani yaitu sikap toleran. Toleran sendiri merupakan sikap saling menghargai dan menghormati perbedaan antar individu maupun kelompok didalam masyarakat.

5. Keadilan Sosial
Prinsip yang terahir yaitu keadilan sosial, dimana pada masyarakat madani ini keadilan merata dan dapat dirasakan oleh seluruh individu yang ada di dalam kelompok masyarakat tersebut. Keadilan ini memberikan hak dan kewajiban yang sama pada setiap individu dalam kelompok tersebut.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun