Mohon tunggu...
Rendra Manaba
Rendra Manaba Mohon Tunggu... Konsultan - Pegiat Kreatifitas

bermain dengan rasa yang sama

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Pilihan

Kebangkitan Pariwisata dan Industri Kreatif di Festival Pantai Nambo 2014

16 April 2014   07:03 Diperbarui: 23 Juni 2015   23:37 322
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sambutan Bapak Walikota Kendari didampingi Juara Anandonia & Luale 2014



Pada hari sabtu dan minggu tanggal 12 – 13 April 2014 di Pantai Nambo, diselenggarakan sebuah event yang bertajuk ‘Festival Pantai Nambo 2014’. Kegiatan yang mengeksplorasi tempat wisata pantai agar semakin menggelegar sehingga bernilai tinggi. Selain sebagai tempat wisata, Pantai Nambo juga merupakan pasar bagi Industri Kreatif untuk membangkitkan kreatifitas warga kota Kendari dan menjadikan para pelaku Industri Kreatif semakin produktif dan inovatif dalam berkarya.

Selama 2 hari kegiatan tersebut, beragam perlombaan diselenggarakan yaitu festival lulo (tarian khas lokal yang menjadi tradisi disetiap acara), kontes photo, kompetisi dangdut dan musik bambu, lomba mewarnai bagi anak-anak, angkreng (istilah lokal dongga-dongga), perlombaan kuliner, pertandingan bola voli pantai, aksi bartender dan lain-lain. Selain beragam perlombaan, juga terdapat pameran Industri Kreatif dengan memanfaatkan seluruh gasebo yang ada di Pantai Nambo, kemudian dijadikan sebagai stand/both untuk mempromokan dan memasarkan produk-produk kreatif serta barang dan jasa dari beberapa perusahaan yang ada di kota Kendari.

13975795392005712690
13975795392005712690
Peserta Festival Lulo

1397579820538049314
1397579820538049314
Lomba Mewarnai

13975800021076537457
13975800021076537457
Aksi Bartender



Festival Pantai Nambo 2014 dihadiri dan dibuka langsung oleh Walikota Kendari Bapak Ir. Asrun. Dalam sambutannya, Bapak Walikota Kendari sangat mengapresiasi penyelenggaraan kegiatan tersebut. Kegiatan ini menjadi bukti kebangkitan Pariwisata dan Industri Kreatif kota Kendari. Setelah membuka acara, Bapak Walikota kemudian berkeliling pantai untuk melihat beragam perlombaan yang berlangsung dan singgah di stand-stand pameran. Beliau begitu terkesima melihat produk-produk yang dipamerkan dan merupakan hasil karya anak Kendari.

Kegiatan yang awalnya hanya sebagai event untuk menghibur para pengunjung Pantai Nambo yang dibuat oleh Kendari Kreatif pada tahun 2013 lalu bernama #NamboFace2013 – Wajah Pantai Nambo. Muhammad Daud mewakili Kendari Kreatif yang juga merupakan Koordinator Komunitas Reggae di Sulawesi Tenggara, mengatakan bahwa pihaknya sangat bersyukur, ikut berbahagia dan menyambut baik serta mendukung penuh Pemerintah Kota Kendari dalam hal ini Dinas Pemuda, Olahraga, Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Kota Kendari yang telah menindak lanjuti event yang telah kami buat tahun lalu ditempat yang sama dengan penyelenggaraan Festival Pantai Nambo 2014 ini. Kami disiapkan gasebo yang dijadikan both untuk memajang produk-produk kami yang memang membutuhkan pasar dalam mempromokan dan memasarkannya.

1397580611130854006
1397580611130854006
Stand Kendari Kreatif



HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun