Ini adalah kali kedua saya mengunjungi Ho Chi Minh City, kali kedua juga saya  ke Chu Chi Tunnels. Sengaja saya jadwalkan dalam perjalanan ke Vietnam ini  bersama Dewi dan Rene.Â
Tidak perlu repot mencari jalan menuju lokasi. Jaman canggih, tinggal klik dari HP untuk membeli online paket tour setengah hari via Klook, membayar Rp 171,573 per orang (hasil konversi). Â Harga termasuk transport pergi pulang, tiket, tour guide, singkong rebus dan pengalaman menakjubkan.Â
Kebetulan kantor travel tempat meeting point hanya 3 menit jalan kaki dari hotel tempat kami menginap.Â
Pagi cerah, saat kami tiba di meeting point, peserta tour dari berbagai negara sudah berkumpul memadati trotoar di depan kantor travel. Kami mengkonfirmasi kehadiran, lalu menunggu instruksi keberangkatan yang dibagi dalam bus group. Semuanya teratur dan jelas.
Berangkat sesuai jadwal, busnya nyaman untuk perjalanan sekitar 1,5 jam. Pagi yang segar, masih belum mengantuk, masih semangat untuk  menikmati perjalanan dan melihat sisi kota HCMC. Kanal sungai dan taman di pinggir jalan terlihat bersih dan nyaman. Hmmmm melihat pemandangan ini, posisi  Jakarta kalah deh dengan Vietnam
Dibangunkan saat sedang terlelap, kami mampir di An Ha Handicapped Handicrafts. Tempat kerajinan tangan berbahan  cangkang telur yang dibuat oleh para saudara disabilitas. Tempat yang menginspirasi karena bisa menjadi lapangan pekerjaan bagi mereka.
Dengan tekun dan teliti mereka mengerjakan pekerjaan yang membutuhkan sentuhan halus dan detail. Hasilnya disukai oleh para turis bule. Sebenarnya saya juga suka dengan hasilnya, tapi karena harganya lumayan mahal, saya hanya bisa  melihat-lihat saja.Â