Mohon tunggu...
Remy Riverino
Remy Riverino Mohon Tunggu... pegawai negeri -

....................Ingin selesai dengan diri sendiri...........................

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Demi Tuhan dan Demi Kepiting Rebus

9 Mei 2013   18:28 Diperbarui: 24 Juni 2015   13:51 1054
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Arya Wiguna menjadi selebriti mendadak sekarang, dia tiba-tiba menjadi terkenal akibat ucapan “Demi Tuhan” sebagai ungkapan kemarahannya kepada Eyang Subur. Arya Wiguna sering tampil di acara-acara televisi. Bukan hanya terkenal di dunia nyata. di dunia maya pun dia terkenal, sekarang followernya di twitter sudah mencapai 22.000 lebih pengikut dan lagu Demi Tuhan versi @EkaGustiwana di youtube sudah di klik hampir 2 juta ( klik disini ) bahkan Arya Wiguna sudah tandatangan kontrak untuk ringback tone (RBT) lagu Demi Tuhan. Arya Wiguna jadi semakin terkenal.

Kalimat “Demi Tuhan” mengingatkan saya pada waktu kecil saya sering nonton film kartun serial “Petualangan Tintin” dimana ada seorang tokoh karakter yang namanya Kapten Haddock yang sering mengeluarkan kata-kata umpatan diantaranya yang paling saya ingat adalah “Demi Kepiting Rebus” (sebenarnya kepiting busuk tapi karena ditonton anak-anak diganti kepiting rebus) dan “Demi Sejuta Topan Badai”. Dua kalimat itu sering diucapkanya tatkala berada dalam situasi yang bikin dia kesal dan tidak mengenakkan. Dan oleh karena selorohnya itu karakter yang sering memakai topi pelaut dan mukanya penuh jambang (jenggot) ini jadi terkenal.

Arya Wiguna terkenal dengan demi tuhannya karena cara dia mengekpresikan kemarahan yang berapi-api sambil mata melotot, menghentakkan tangan dan kaki, mungkin hanya dia sendiri yang satu-satunya dapat melakukannya. Banyak yang meniru gaya ekpresi Arya Wiguna ini di youtube namun gayanya tetap tak seheboh gaya milik Arya Wiguna si empunya gaya demi tuhan.

Kapten Haddok terkenal dengan demi kepiting rebus dan sejuta topan badai, karena dia sahabat setia si Tintin terlebih karakter kapten ini dianggap menjadikan serial Petualangan Tintin semakin lengkap karakternya. Kapten Haddock diceritakan sebagai sesorang yang mempunyai sifat gampang marah dan suka meluapkan emosi melalui umpatan. Disamping itu komik serial Petualangan Tintin merupakan komik populer di seluruh dunia. Komik ini sudah dibuat versi kartun dan film layar lebarnya. Petulangan Tin-tin merupakan komik karya komikus Belgia, Herge (Georges Remi).

Meski tokoh Arya Wiguna itu nyata dan karakter Kapten Haddock itu tokoh fiktif tapi mereka sama-sama populer dengan ucapannya. Demi Tuhan itu trademarknya Arya Wiguna dan Demi Kepiting Rebus itu trademarknya Kapten Haddock dimana kedua perkataan itu sebagai media untuk mengungkapan kemarahan mereka berdua terhadap situasi yang terjadi. Ucapan-ucapan “demi” tersebut seakan-akan mampu mentransferkan emosi mereka yang meluap-luap dan anehnya banyak orang yang menyukai hal itu yang membuat keduanya menjadi tokoh terkenal. Tapi itu mungkin lebih karena suka kepada cara mereka yang khas dan unik dalam menyampaikan pesan amarahnya sehingga jadi suatu hiburan yang menarik.

Saat menulis ini saya sedang mendengarkan lagu demi tuhannya Arya Wiguna dan sambil melihat gambar karakter Kapten Haddock. Waktu saya sudah habis…sudah habis….sungguh demi…demi…demikian adanya hehehe salam kompasiana (*)

..........................

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun